Lompat ke isi utama
x
MTs N 6 Bantul

FGD dan Capacity Building MTsN 6 Bantul

Dikirim oleh Sugiyono pada 27 July 2024

Bantul (MTsN 6 Bantul)  - Mengawali tahun pelajaran 2024/2025  MTsN 6 Bantul menggelar FGD dan Capacity Building di De Hotel Borobubur Magelang, Jumat-Sabtu (26-27/7/2024). Kegiatan diikuti seluruh guru dan pegawai MTsN 6 Bantul.

Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah berkenan memberikan sambutan sebagai arahan sebelum dilaksanakannya pleno hasil raker. "Pleno kali ini merupakan tindak lanjut dari hasil raker yang sebelumnya dilaksanakan di MTsN 6 Bantul," kata Mafrudah. 
 
Mafrudah berharap bahwa kegiatan ini semoga menjadi pedoman kegiatan madrasah setahun mendatang. "Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah membuat rancangan dan arahan program madrasah yang akan dilaksanakan selama satu tahun ini. Harapannya tidak ada program yang tidak tercover dalam penganggaran," tandasnya.   Kegiatan FGD tujuan utamanya adalah menghasilkan output berupa RKAM. Hasil raker ini cakupannya selama satu tahun pelajaran yakni 2024/2025 yang bersumber komite. Adapun DIPA program penganggarannya selama tahun anggaran yakni Januari-Desember. 

Selain dihadiri oleh seluruh guru pegawai, FGD juga diikuti oleh komite madrasah dan pengawas madrasah. Senada dengan yang disampaikan oleg Kepala MTsN 6 Bantul, Ening Yuni Soleh Astuti selaku pengawas madrasah memberikan penguatan hal yang telah disampaikan oleh kepala madrasah. "Kegiatan kali ini merupakan sebuah kebersamaan, kekompakan, kebahagiaan, dan kesuksesan. "RKAM yang saat ini akan disusun didahului oleh Evaluasi Diri Madrasah (EDM). Hasil EDM ini dijadikan pedoman untuk merencanakan program-program madrasah yang tertuang dalam dokumen RKAM," tutur Ening. Selain memberikan beberapa arahan, Ening juga membuka acara FGD dan capacity building. (rin)