Lompat ke isi utama
x

Bantu Pengunjung, Plang Penunjuk Arah MTsN 8 Bantul Diperbaiki

Bantul (MTsN 8 Bantul) – Pengembangan mutu madrasah dapat dilakukan dengan berbagai kegiatan fisik dan non fisik. Kegiatan non fisik dapat berupa kegiatan workshop, pelatihan, dan studi tiru, sedangkan kegiatan fisik dapat berupa perawatan dan pengadaan barang dan bangunan. Semua kegiatan penting dilakukan karena untuk mendukung sarana dan prasarana pembelajaran di madrasah.

Kepala KUA Pandak menjadi Tim Penyusun Formasi JFT Penghulu

Bantul (KUA Pandak) - Bertempat di Ruang PLHUT Kemenag Bantul, pada Jumat pagi, 11 Nopember 2022 berlangsung Rapat Koordinasi Persiapan Penyusunan dan Penetapan Formasi JFT se-DIY, termasuk JFT Penghulu yang nantinya dapat dipergunakan sebagai bahan Penetapan Formasi JFT Penghulu se-DIY dan sebagai bahan acuan penting dalam pengajuan usul kenaikan pangkat dan jabatan bagi Penghulu se-DIY.

Wimnus Ajak Siswa MAN 4 Bantul Bangun Mindset Mentality Character

Bantul (MAN 4 Bantul) – Organisasi Wirausaha Muda Nusantara (Wimnus) merupakan organisasi yang bergerak dalam membangun mental anak muda Indonesia untuk menjadi seorang wirausaha secara mandiri. Sabtu (12/11) Tim Wimnus mendatangi MAN 4 Bantul untuk melakukan sosialisasi terkait Mindset Mentality Character yaitu pentingnya kesadaran para siswa untuk belajar fokus, disiplin dan cepat.

Kemenag Gelar Multaqa Ulama Al-Qur'an Nusantara 2022

Siaran Pers

Kementerian Agama

Kementerian Agama akan menyelenggarakan Multaqa Ulama Al-Qur’an Nusantara. Ajang pertemuan para ulama Al-Qur'an ini akan berlangsung di Pesantren Al-Munawwir Krapyak Yogyakarta, 15-17 November 2022. 

Dalam Sehari, 5 Ikrar Wakaf di Banguntapan

Bantul (KUA Banguntapan) – Rabu (09/11), Kepala KUA Banguntapan menghadiri sekaligus memandu pelaksanaan ikrar wakaf di Tamanan Banguntapan. Hal spesial dari pelaksanaan ikrar wakaf kali ini adalah dilaksanakannya 5 ikrar wakaf yang ke 26, 27, 28, 29, dan 30 di Banguntapan untuk tahun 2022. Kelima ikrar wakaf tersebut adalah tanah atas hak milik Siti Fatimah seluas 154 m2, 289 m2, dan 299 m2 dengan pemilik yang sama.

Studi Komparasi HTT MA Sunan Pandanaran dengan OSIM MAN 1 Bantul

Bantul (MAN 1 Bantul) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Bantul menerima kunjungan dari (Haiatut Thullab wal Tholibat) HTT MA Sunan Pandanaran pada Kamis (10/11). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka studi komparasi dan pengembangan organisasi. Rombongan MA Sunan Pandanaran datang sekitar pukul 09.30 WIB dengan jumlah 60 orang yang terdiri dari 30 siswa putra dan 30 siswa putri.

KUA Pundong Tugas Do'a pada Upacara Hari Pahlawan

Bantul (KUA Pundong) - Upacara  peringatan Hari Pahlawan dimulai pukul 08.00 WIB, Kamis (10/11). Hari Pahlawan ini merupakan hari yang bersejarah bagi rakyat Indonesia. Sebagai momentum untuk menumbuhkan semangat kepahlawanan yaitu jiwa yang ikhlas dan patriotisme. Perjuangan para Syuhada' Pahlawan Bangsa yang diawali dengan Istikharah para Ulama dan Seruan Jihad untuk membela Kemerdekaan Bangsa Indonesia.

PPAIW PUNDONG LAYANI LIMA IKRAR WAKAF SEKALIGUS

Bantul (KUA Pundong) - Bertempat di Aula Balai Nikah Kantor Urusan Agama Kapanewon Pundong, bertindak selaku Kepala KUA Pundong sekaligus Pejabat Pembuat Akta Ikrar Wakaf (PPAIW) Aleq Rahmat Hidayat, S.Ag., menyaksikan dan menandatangani prosesi ikrar wakaf untuk lima bidang tanah secara berurutan sekaligus. Hadir pada prosesi itu adalah para wakif beserta keluarganya, perwakilan pengurus Takmir dan Nadzir MWCNU Kapanewon Pundong, Kamis (10/11).

Hononer MTsN 5 ikuti BPJS Ketenagakerjaan

Bantul (MTsN 5 Bantul) - Mulai Bulan Nopember 2022 para honorer yaitu PTT dan GTT akan diikutkan BPJS Ketenagakerjaan oleh Madrasah Tsanawiyah Negeri 5 Bantul. Jumlah honorer yang menjadi peserta  sebanyak 12 orang terdiri dari guru honorer sebanyak 4 orang, tenaga TU sebanyak 8 orang.

REBANA CENTER BANGKITKAN USAHA MAHASIN

Bantul (KUA Sewon) - Program Bantuan Pemberdayaan Ekonomi Umat Berbasis Keluarga yang dicanangkan oleh Kementerian Agama RI melalui Kantor Urusan  Agama (KUA) sangat membantu dalam meningkatkan perekonomian bagi keluarga yang baru menikah. Salah satu penerima program manfaat tersebut adalah Mahasinul Akhlaq dengan usahanya Rebana Centre Yogyakarta yang beralamatkan Miri RT.027 Pendowoharjo Kecamatan Sewon Kabupaten Bantul.

Pelatihan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan

Bantul (KanKemenag) – Kelompok Kerja Guru Madrasah Ibtidaiyah (KKGMI) Kabupaten Bantul mengadakan kegiatan Pelatihan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan KKGMI Guru Kelas VI B Kabupaten Bantul. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul selama dua hari, Selasa-Rabu (8-9/11). Kegiatan ini diikuti oleh guru-guru kelas VI di Kabupaten Bantul.

Kepala MAN 4 Bantul Lantik Pengurus Unit Organisasi Siswa Masa Bakti 2022/2023

Bantul (MAN 4 Bantul) – Di bawah terik mentari pagi, civitas MAN 4 Bantul gelar pelantikan seluruh organisasi siswa masa bakti 2022/2023 pada Kamis (10/11). Pelantikan 8 organisasi siswa sekaligus prosesi serah terima jabatan antar pengurus lama dengan yang baru. Adapun organisasi tersebut yaitu, OSIS, MPS, PMR, Pramuka, Rohis, Tonti, Brilliant Research Club (BRC), dan Jam’iyyah Hamalatil Qur’an (JHQ).

Nyalakan Semangat Patriotisme, MAN 4 Bantul Gelar Upacara Hari Pahlawan

Bantul (MAN 4 Bantul) – Hari Pahlawan diperingati setiap 10 November untuk menanamkan sifat patriotisme, mengenang jasa pahlawan yang telah memperjuangkan Negara Indonesia. MAN 4 Bantul menggelar upacara bendera untuk memperingati Hari Pahlawan 10 November 2022 diikuti oleh seluruh siswa, guru, dan pegawai yang bertempat di halaman madrasah Kamis pagi (10/11).

Tema Peringatan Hari Pahlawan 2022 adalah “Pahlawanku Teladanku” dan selaku pembina upacara adalah Kepala Madrasah Singgih Sampurno.

Tanamkan Jiwa Kepahlawanan, MIN 2 Bantul Gelar Upacara Hari Pahlawan

Bantul (MIN 2 Bantul) - Hari Pahlawan merupakan hari besar nasional yang diperingati setiap tanggal 10 November. Dalam rangka mengenang jasa-jasa pahlawan yang telah gugur dan menanamkan jiwa kepahlawanan pada siswa, MIN 2 Bantul menyelenggarakan upacara bendera dalam rangka peringatan hari pahlawan Kamis(10/11)