Monitoring PKL: Sapti Wahyuni, Guru MAN 2 Bantul Pastikan Tiga Siswa Jalani Praktik di Cahaya Modiste
Bantul (MAN 2 Bantul) – MAN 2 Bantul melaksanakan kegiatan monitoring Praktik Kerja Lapangan (PKL) bagi siswa kelas XI pada Kamis (22/5/25), bertempat di Cahaya Modiste, Trirenggo, Bantul. Kegiatan ini dipimpin oleh guru pembimbing PKL, Sapti Wahyuni, guna memastikan proses pelaksanaan PKL berjalan sesuai tujuan pembelajaran.