Hari Pahlawan Amat Dakir Kapingan Temuwuh Ikrar Wakaf Di KUA Dlingo Bantul
Bantul (KUA Dlingo) - Memperingati hari pahlawan tahun 2021 di KUA Dlingo terasa sangat istimewa. Amat Dakir, warga Kapingan RT 03 Temuwuh Dlingo Bantul melakukan ikrar wakaf tanah hak miliknya seluas 2.676 m2 kepada Nadzir Wakaf Badan Hukum Yayasan Islam Cahaya Hati Yogyakarta, Rabu (10/11).
Wakaf merupakan sedekah jariyah yang pahalanya akan terus mengalir kepada wakifnya, untuk dimanfaatkan bagi kemaslahatan ummat. Ketua Nadzir wakaf Yayasan Islam Cahaya Hati, Asfiyah, A.Md, S.Pd.AUD menyampaikan bahwa tanah wakaf ini digunakan untuk kepentingan pendidikan yaitu untuk Sekolah Dasar Islam Terpadu Ibnu ‘Abbas IV. Di samping ketua turut hadir sekretaris nadzir Khoirul Hidayat, S.Pt dan bendahara nadzir Didit Soleh Cahyadi, S.Pd serta tenaga pendidik Sumi H. Sebagai Saksi prosesi wakaf adalah Dukuh dan Ketua RT Kapingan, Agus Sunarya dan Amat Iskandar.
Kepala Kantor urusan Agama kapanewon Dlingo, Muhammad Hanafi S.Ag, MSI memberikan apresiasi yang tinggi terhadap peristiwa wakaf kali ini. “Belajar keikhlasan kepada mBah Amat Dakir yang sudah berusia 82 tahun. Tetap semangat, sehat dan terus berbuat kebaikan. Momen hari pahlawan digunakan untuk Wakaf tanah seluas 2.676 m2, untuk menjadi lahan pendidikan, mencerdaskan generasi yang akan datang. Langkah mBah Amat Dakir solutif dan inspiratif”, ujarnya.
Di tengah suasana hujan yang mengguyur bumi Dlingo, prosesi ikrar wakaf berlangsung lancar dan khidmat. Wakaf akan dirasakan manfaatnya oleh orang yang berwakaf, yang mengelola wakaf dan yang menerima wakaf. Manfaatnya akan terus mengalir meskipun orang yang berwakaf tersebut telah meninggal. Wakaf bermanfaat bagi si pewakaf/ wakif dalam kehidupan dunia dan akhirat. (Hanafi)