Lompat ke isi utama
x
MTs N 2 Bantul

Hadiri Pertemuan K2MTs DIY, Kepala MTsN 2 Bantul Catat Pembinaan Kabid Penmad

Dikirim oleh Sugiyono pada 22 February 2024

Yogyakarta (MTsN 2 Bantul) – Lembaga atau instansi  satuan kerja yang menaungi bidang pendidikan tentu saja banyak menaungi beberapa hal yang terkait dengan satuan pendidikan di bawahnya. Dari masalah organisasi tata laksana sampai dengan prestasi yang ditargetkan menjadi bahan binaan intansi atasan. Penjaminan mutu dari satuan pendidikan dapat dipantau dari kegiatan pertemuan antar Kepala Satuan Pendidikan. Untuk Pendidikan Madrasah di bawah naungan Kementerian Agama, maka komunitas Kepala Madrasah menjadi indikator ketercapaian program peningkatan kualitas pendidikan.

MTs N 2 Bantul


Demikian yang dilakukan oleh Kelompok Kerja Madrasah Tsanawiyah DIY yang menaungi para Kepala MTs negeri maupun swasta di Yogyakarta, pada Kamis (22/2/2024) menyelenggarakan pertemuan koordinasi di RM Balai Resto Timoho. Ketua K2MTs DIY Musa Surahman mengkoordinasikan kegiatan yang dilakukan oleh para Kamad MTs. Sedangkan narasumber yang dihadirkan untuk memberikan pembinaan adalah Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag DIY H. Abd Suud, S,Ag, MSI. Dalam pembinaannya Kabid Suud menjabarkan visi Penmad yaitu mewujudkan madrasah Jogja yang nyaman, berkualitas dan berdaya saing tinggi.
“Untuk itu kami di Penmad Kanwil menyelenggarakan beberapa program diantaranya kontrak prestasi Kepala Madrasah dan Pekan Kompetisi Madrasah,” terang Kabid.
Orang nomor satu di Penmad Kanwil Kemenag DIY tersebut juga menyinggung regulasi pengangkatan Kamad MTs swasta dengan agar memohon rekomendasi dari Kantor Kemenag Kabupaten Kota. Kepala MTsN 2 Bantul Isti Bandini, S.Pd, M.Pd. ikut menghadiri pertemuan tersebut dan mencatat pembinaan dari Kabid Penmad untuk diimplementasikan di Madsandaba dalam mewujudkan madrasah ceria berprestasi. (ist)