Lompat ke isi utama
x
MTsN 3 Bantul

Guru IPA MTsN 3 Bantul, Ikuti Seminar FKIP UAD-BDK Jateng

Dikirim oleh Sugiyono pada 4 September 2024

Bantul (MTs N 3 Bantul – Puji Lestari, guru IPA MTsN 3 Bantul, turut serta dalam seminar bertajuk "Sinergi Membangun SDM Guru" yang diselenggarakan oleh FKIP Universitas Ahmad Dahlan (UAD) bekerja sama dengan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jawa Tengah. Seminar ini diadakan di Aphitarium, Gedung Utama UAD lantai 9, dan dihadiri oleh sekitar 150 peserta yang terdiri dari mahasiswa S2, S3 UAD, alumni, serta guru-guru dari wilayah DIY dan Jawa Tengah.(03/09)


Acara dibuka oleh Dwi Sulisworo, Ketua Program Studi S3 Pendidikan UAD, yang memberikan sambutan mengenai tantangan dan peluang dalam menghadapi bonus demografi di Indonesia. Dwi Sulisworo menyoroti pentingnya memanfaatkan bonus demografi ini, meskipun kontribusi terhadap golongan ekonomi menengah masih kurang signifikan. Beliau juga mencatat bahwa karakteristik masyarakat telah berubah setelah pandemi, dengan kecenderungan yang lebih nyaman dalam menggunakan teknologi digital. "Tantangan kita adalah bagaimana memberikan tindakan nyata terhadap permasalahan global, termasuk Sustainable Development Goals (SDGs)," ujar beliau.
Selain itu, beliau menekankan bahwa meskipun Indonesia memiliki jumlah penduduk yang besar, yang menjadikannya pasar produk yang potensial, namun kualitas pendidikan masih menjadi PR besar yang harus segera diatasi.


Materi berikutnya disampaikan oleh Rahmah Nurhayati, Kepala BKD Jawa Tengah, yang membahas tentang pentingnya profesionalisme dalam dunia pendidikan. Menurut Rahmah, profesionalisme seorang guru dapat dilihat dari beberapa aspek, yaitu kualifikasi, kompetensi, kinerja, dan disiplin. Ia menekankan bahwa tidak cukup hanya menjadi guru yang pintar, tetapi juga harus memiliki karakter yang kuat dan baik untuk bisa menjalankan tugas dengan optimal.


Puji Lestari menyatakan bahwa seminar ini memberikan banyak wawasan dan motivasi bagi para peserta untuk terus meningkatkan kualitas diri dalam rangka membangun SDM guru yang unggul dan berkarakter (Pjl).