Dukung Program Revitalisasi KUA, Bimas Islam Adakan FGD
Bantul (Kankemenag) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Aidi Johansyah, S. Ag., M.M. didampingi Kasi Bimas Islam H. Fariq Nur Rokhim, S.H.I., M.A. membuka acara Focuss Group Discussion (FGD) Revitalisasi KUA Tingkat Kabupaten Bantul di WOS, Kamis (14/04). Acara dihadiri oleh Kepala KUA se-Kabupaten Bantul, Penyuluh Agama Islam Fungsional dan Operator SIMKAH.
Dalam sambutannya Fariq mengatakan acara ini adalah tindak lanjut dari acara Rapat Koordinasi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul yang telah dilaksanakan sebelumnya. "Acara ini sebagai langkah awal kami untuk membersamai dan pendampingan Revitalisasi KUA di Kabupaten Bantul yang tahun ini ada penambahan KUA Kretek dan KUA Jetis," kata Fariq. "Dengan adanya FGD Revitalisasi KUA se-Kabupaten Bantul ini kami akan mencoba untuk mengondisikan seluruh KUA yang ada di Kabupaten Bantul untuk siap dan mendukung program Revitalisasi KUA," tambah Fariq. Fariq berharap dengan diadakannya acara ini seluruh KUA se-Kabupaten Bantul semuanya bersatu padu saling mendukung adanya Revitalisasi KUA.
"Revitalisasi KUA ini adalah program yang harus kita laksanakan bersama, dengan adanya program ini seluruh KUA se-Kabupaten Bantul akan lebih baik," kata Aidi. Sebagai contoh sebelum Revitalisasi ruangan KUA Sewon sangat sempit sekarang setelah Revitalisasi sudah lebar, memiliki fasilitas lebih bagus dan program-programnya sudah semakin baik. "Harapannya semua KUA dapat direvitalisasi secara bertahap," harap Aidi. Program ini mendapatkan apresiasi dan dukungan dari Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). "Semua ini merupakan program yang harus kita ikuti agar tidak tertinggal dan terus maju," imbuhnya. Misalnya semua Satker yang akan maju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) harus menyampaikan laporan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instalasi Pemerintah (SAKIP).
Acara dilanjutkan dengan Penandatanganan Nota Kesepakatan terkait dukungan dan melaksanakan Revitalisasi KUA dengan mengembangkan dan menginovasikan 10 Tusi ayanan KUA oleh 17 Kepala KUA se-Kabupaten Bantul dengan Kepala Kantor Kemenag Bantul H. Aidi Johansyah. (Ev).