Dispusip Bantul Lakukan Survey di MTs N 5 Bantul
Bantul (MTsN 5 Bantul) - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bantul pada (28/5/2024) melakukan kunjungan di MTsN 5 Bantul. Tamu yang terdiri dari Retno Wulandari, Ariyanto, Dwi Farah Pusoita diterima langsung oleh Kepala Madrasah, Kepala Tata Usaha dan Kepala Perpustakaan di Ruang Kepala Madrasah (Faris Mansuri).
Maksud dan tujuan Tim dari Dispusip adalah melakukan kroscek awal/survey persiapan akreditasi perpustakaan Sekolah Tahun 2024 di MTsN 5 Bantul. Setelah menyampaikan maksud dan tujuan menyampaikan bahwa berdasarkan hasil survey yang dikirim dari MTsN 5 Bantul untuk sementara hasilnya mendapat nilai 63 dengan predikat C. Untuk itu Tim perlu croscek di lapangan kondisi sebenarnya perpustakaan Al HImmah MTsN 5 Bantul. Dalam arti layak atau tidak untuk diikutkan akreditasi di tahun ini.
Kepala Perpustakaan Al Himmah Moh. Hani Saputro menyatakan siap untuk mengikuti akreditasi. Kesiapan ini didasarkan pada hasil wawancara awal tentang kondisi perpustakaan maka disimpulkan sementara menurut Ketua Tim bahwa perpustakaan layak untuk diikutkan akreditasi. Akan tetapi semua tergantung dari usulan Kementerian Agama Kabupaten Bantul. (yun)