Lompat ke isi utama
x

PAH Kapanewon Pandak Tingkatkan Kemampuan Sebagai Suluh dan Obor

Bantul (KUA Pandak) - Pada hari Jumat, 21 Januari 2022 pukul 13.00 – 15.00 WIB di Serambi Masjid An-Nahdhiyah Karanggede RT 02 Gilangharjo Pandak telah dilaksanakan Pertemuan Rutin Penyuluh Agama Honorer (PAH) Kapanewon Pandak dan bertindak sebagai Tuan Rumah adalah Bapak Jawadi, Penyuluh Agama Kapanewon Pandak.

Tingkatkan Kompetensi, Guru MIN 2 Bantul Ikuti Pelatihan Di Wilayah Kerja (PDWK) Wawasan Kebangsaan Balai Diklat Keagamaan Semarang

Bantul (MIN 2 Bantul ) - Untuk meningkatkan kompetensi profesional guru, sekaligus menambah pengetahuan, dua guru MIN 2 Bantul Sarjiati,S.Pd.I dan Dra. Noor Biatun,M.S.I mengikuti Pelatihan Di Wilayah Kerja (PDWK) Wawasan Kebangsaan yang diadakan oleh Balai Diklat Keagamaan Semarang (BDK). Diklat diadakan di Kemenag Kabupaten Bantul bertempat di Aula Koperasi Adil Bantul.

Pelatihan Wawasan Kebangsaan di Wilayah Kerja Kemenag Bantul

Bantul (Kankemenag) - Kepala Sub Bagian Tata Usaha H. Mukotip, S. Ag., M. Pd. I. mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul membuka acara sekaligus memberikan materi Pelatihan Wawasan Kebangsaan di Wilayah Kerja Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul yang diadakan oleh Balai Pendidikan dan Pelatihan Keagamaan Semarang di Aula Koperasi Adil Makmur Sejahtera, Senin (07/02).

Cegah Lonjakan Omicron, Kemenag Kembali Atur Pelaksanaan Kegiatan Keagamaan

Lonjakan Omicron, varian baru Covid-19, masih terus terjadi. Sebagai langkah pencegahan, Kementerian Agama menerbitkan kebijakan terkait pelaksanaan kegiatan peribadatan/ keagamaan di rumah ibadah.

 

Aturan ini tertuang dalam Surat Edaran Menteri Agama Nomor SE. 04 Tahun 2022 tentang Pelaksanaan Kegiatan Peribadatan/Keagamaan di Tempat Ibadah Pada Masa PPKM Level 3, Level 2, dan Level 1 Covid-19, Optimalisasi Posko Penanganan Covid-19 di Tingkat Desa dan Kelurahan, serta Penerapan Protokol Kesehatan 5M.

 

Puisi Berbagi Rasa Kolaborasi Guru MTsN 3 Bantul dan Motivator Nasional

Bantul (MTsN 3 Bantul) - Dalam upaya mengekspresikan karya buku solo puisi “ Menebar Rasa”, Guru Seni Budaya MTsN 3 Bantul Drs. Sutanto kolaborasi dengan Motivator Nasional dari Magelang, Fuzna Marzuqoh membuat video salahsatu puisi yang berjudul “Berbagi Rasa” dan diunggah di medsos, Jumat (4/2).

Sutanto menjelaskan, dirinya mengenal Fuzna melalui Komunitas Yuk Menulis pimpinan Vitriya Mardiyati, Guru Seni Budaya MTsN 3 BantuL Drs. Sutanto bisa bertemu dengan Motivator Nasional dari Magelang, Fuzna Marzuqoh.

Pengembangan Potensi Siswa: Guru BK MTsN 3 Bantul Tangkap 5 Hal yang Perlu Diperhatikan

Bantul (MTsN 3 Bantul) – Pengembangan Potensi Siswa Menuju Madrasah/Sekolah Berprestasi merupakan tema Sarasehan Guru BK MTs/SMP se-Kabupaten Bantul Tahun 2022, Sabtu (05/02) di Aula MAN 2 Bantul. Pemaparan materi oleh Dr. Sigit Sanyata, M.Pd. salah satu Dosen Universitas Negeri Yogyakarta yang juga menjabat sebagai Ketua Program Studi Bimbingan dan Konseling FIP UNY.

Ikuti Rakor, Kepala MTsN 6 Bantul Susun Rencana Kerja Bersama Pokja Manajemen Perubahan ZI Kemenag Bantul

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Pada hari Rabu (02/02) bertempat di ruang sekretariat Zona Integritas (ZI), Kantor Kemenag Bantul diadakan kegiatan rapat koordinasi Pokja Manajemen Perubahan ZI. Koordinator Pokja adalah Fariq Nurrohim, SHI., MA dengan anggotanya Mafrudah, S.Ag., M.Pd.I yang sekaligus Kepala MTsN 6 Bantul, Sri Sumiyatun, S.Ag , Eva Purnamaningtyas, S.Kom dan Sunarni.

Tambah Pengetahuan, Kamad MTsN 6 Bantul Ikuti Studi Tiru Bersama KKMTs DIY ke Malang

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas hasil kinerja perlu adanya usaha guna menambah wawasan pengetahuan dari pihak lain yang dipandang lebih baik. Salah satu upaya tersebut berupa kegiatan studi tiru. Seperti yang dilakukan oleh Tim Kelompok Kerja Kepala MTs (KKMTs) dan Kepala Tata usaha yang berada di lingkungan Kemenag DIY pada Senin (31/01) kemarin. Tim yang total berjumlah 75 orang tersebut menuju 3 lokasi studi tiru yang berbeda. Lokasi tersebut adalah MTsN 1 Malang, MIN 1 Malang dan MAN 1 malang.

Ikuti Olimpiade Biologi Nasional, Siswi MTsN 4 Bantul Duduki Peringkat 1

Bantul (MTsN 4 Bantul) – Prestasi yang terus terus mengucur sejak awal 2022 ini membuahkan hasil 401 medali selama Januari 2022 saja. Kucuran prestasi Januari tersebut ditutup dengan peraihan yang cukup memuaskan bagi MTsN 4 Bantul setelah peraihan Voleta Fredlina Raharja (8H) dalam Olimpiade Biologi Nasional (OBN). Olimpiade yang diadakan Minggu (30/1) ini telah menjadikan Voleta menduduki peringkat 1 di antara kurang lebih 500 peserta olimpiade.

Kepala KUA Pundong Fasilitator BRUS Siswa MAN 2 Bantul

Bantul (KUA Pundong) - Bertempat di kediaman Andara, Siswa MAN 2 Bantul, Jumat, 04 Pebruari 2022 kepala KUA kecamatan Pundong menjadi Fasilitator BRUS ( Bimbingan Remaja Usia Sekolah) bagi Siswa kelas XI IPA 3.

Dalam sambutannya, wali kelas XI IPA 3, Bapak Suparman, S.Pd menyampaikan bahwa pertemuan ini merupakan agenda rutin yang diadakan setiap Triwulan sekali . Disamping menyampaikan informasi dari sekolah, juga di isi Tausyiah serta bimbingan bagi siswa.

Siswa-Siswi MTsN 9 Bantul Sabet 5 Medali National Science Competition Denpasar Mengajar 2022

Bantul (MTsN 9 Bantul)—Sebanyak 5 siswa MTs Negeri 9 Bantul berhasil menyabet medali dalam ajang National Science Competition Denpasar Mengajar (NSC-DM) 2022 mata pelajaran Matematika, Jumat (04/02/2022). Aurel Wafa Nazira kelas VIII A berhasil mencatatkan namanya sebagai peraih medali emas pada jenjang SMP/MTs kelas VIII. Aurel menduduki peringkat kedua di bawah Dewa Putu Merta Aditya, siswa dari SMPN 1 Bangli, Bali.