KUA Kapanewon Kretek Adakan Kajian Rutin
Bantul (KUA Kretek) - KUA Kapanewon Kretek mengadakan Kajian Rutin dan Tadarus Al Quran. Kajian dilaksanakan seminggu dua kali pada hari Senin dan Kamis di Ruang Kepala KUA. Kamis (7/9/2023).
Bantul (KUA Kretek) - KUA Kapanewon Kretek mengadakan Kajian Rutin dan Tadarus Al Quran. Kajian dilaksanakan seminggu dua kali pada hari Senin dan Kamis di Ruang Kepala KUA. Kamis (7/9/2023).
Bantul (Kankemenag) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Shidqi didampingi Kasi Pendidikan Madrasah (Dikmad), Ahmad Musyadad mengikuti dan membersamai pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Nasional tahun 2023 di Kendari, Sulawesi Tenggara, Rabu (6/9). KSM tingkat nasional tahun 2023 diikuti oleh siswa siswi berprestasi hasil dari seleksi mulai dari tingkat satuan pendidikan, Kabupaten/Kota, Provinsi hingga Nasional.
Bantul (KUA Kretek) - Penyuluh Agama Islam Kapanewon Kretek melaksanakan Safari Sholat Dhuhur dan Ashar yang rutin dilakukan setiap hari, juga sekaligus silaturrahmi, ngaruhke jemaah dan pengajian, kali ini bertempat di Masjid Nurul Bihar, Pantai Depok Parangtritis, Kretek Selasa, (5/9).
Bantul (MAN 4 Bantul) - Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Bantul, Mucharom, memimpin breafing persiapan pelaksanaan Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) 2023. Breafing tersebut dilaksanakan Kamis (7/9), di ruang panitia.
Bantul (MAN 4 Bantul) - Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) adalah penilaian kompentesi mendasar yang dilakukan oleh seluruh siswa madrasah di Indonesia. AKMI sebagai bentuk evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama untuk mengukur kompetensi peserta didik madrasah. MAN 4 Bantul sebagai madrasah yang dipilih oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY untuk melaksanakan AKMI.
Bantul (MAN 4 Bantul) – MAN 4 Bantul telah melakukan pemilihan ketua dan wakil ketua OSIS periode 2023/2024 berbasis elektronik menggunakan aplikasi EVOSS (Electronic Voting System) pada Selasa (5/9). Semua siswa MAN 4 Bantul memiliki hak untuk memilih dalam E-Pemilos ini, hal itu bertujuan agar seluruh peserta didik dapat menerapkan demokrasi di madrasah.
Bantul (MA Darul Mushlihin) – Madrasah Aliyah Darul Mushlihin Bantul (Madamusba) menerima penghargaan dari Bupati Bantul atas partisipasinya dalam acara Bantul Creative Festival 2023. Pemberian penghargaan dilangsungkan di Joglopiring Waroeng nDesso, Rabu (6/9).Turut hadir pada kegiatan tersebut yaitu Wakil Bupati Bantul, para pimpinan OPD, dan Kepala SMA, SMK, dan MA se-Kabupaten Bantul.
Bantul (MAN 4 Bantul) – Wujud langkah pencegahan penyalahgunaan narkoba tidak bisa hanya melalui pemerintah saja tetapi juga memerlukan peran aktif pada pendidikan madrasah. MAN 4 Bantul bersama FORLANZA (Forum Pelajar Anti NAPZA) yang merupakan organisasi pelajar Dinas Sosial Kabupaten Bantul mengadakan penyuluhan dan sosialisasi Anti NAPZA pada Jumat (01/09) bertempat di mushola untuk seluruh siswa kelas X.
MAN 4 Bantul – Upaya penanaman nilai demokrasi di MAN 4 Bantul tercermin dalam kegiatan Pemilos, Selasa (5/9). Kali ini adalah pemilu kedua yang dilakukan seserempak se-kabupaten Bantul pada jenjang SMA/SMK/MA. Dalam kegiatan ini siswa siswi diberikan hak pilih untuk memilih siapa paslon ketua dan wakil ketua OSIS MAN 4 Bantul.
Bantul (MAN 4 Bantul) – Moderasi beragama sebagai cara pandang beragama secara moderat diharapkan dapat diterapkan bagi seluruh lapisan masyarakat, tidak terkecuali pelajar MAN 4 Bantul. Nailil Khilma, siswa MAN 4 Bantul terpilih sebagai duta moderasi beragama dalam ajang Inisiator Muda Moderasi Beragama (IMMB) tingkat Nasional tahun 2023. Ia juga menjadi wakil dari Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta sebagai duta moderasi beragama tahun 2023 yang ditetapkan oleh Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK).
Bantul (MAN 4 Bantul) – MAN 4 Bantul menggelar rapat koordinasi persiapan pelaksanaan validasi Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) 2023, Selasa (5/9) bertempat di ruang Lab IPA. Rapat yang dihadiri oleh seluruh wali kelas XI dan panitia ini bertujuan untuk menyamakan persepsi dan pemahaman terkait pelaksanaan AKMI 2023.
Bantul (MAN 4 Bantul) - Nailil Khilma, siswa MAN 4 Bantul yang terpilih sebagai duta moderasi beragama dalam ajang Inisiator Muda Moderasi Beragama (IMMB) tingkat Nasional tahun 2023, pada Rabu, (6/9) mengajukan proposal rencana aksi implementasi moderasi beragama bagi siswa tingkat madrasah aliyah. Proposal tersebut diajukan kepada Waka Kesiswaan MAN 4 Bantul, Dwi Mulyono di ruang Waka.
Bantul (MAN 4 Bantul) - Nailil Khilma, siswa kelas XII MIPA 1 Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Bantul, Yogyakarta, yang terpilih sebagai Inisiator Muda Moderasi Beragama (IMMB) tingkat Nasional tahun 2023. Nailil menjadi salah satu dari 40 siswa dari berbagai daerah di Indonesia yang terpilih dalam ajang tersebut.
Bantul (MTsN 2 Bantul) – Musa Surahman, Kepala MTsN Bantul menjadi pembina apel dalam rangkaian Pemilihan Ketua OSIS (Pemilos) pada Rabu (6/9) di halaman madrasah. Apel diikuti oleh seluruh civitas akademika MTsN 2 Bantul. Pemilos merupakan gambaran dari pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) sebenarnya. Pemilos merupakan pembelajaran bagi siswa tentang demokrasi.
Bantul (KUA Srandakan) - Sebanyak 102 pelaku UMKM Srandakan mengikuti pembinaan manajemen keuangan UMKM yang diselenggarakan oleh KUA Srandakan yang telah bekerja sama dengan Kantor Bank BPD cabang pembantu Srandakan. Kegiatan ini dilaksanakan di balai nikah KUA Srandakan, Selasa-Rabu (5-6/9). Acara dibuka oleh Jauhar Mustofa, kepala bidang Urais Kanwil Kemenag DIY, dilanjut penyerahan sertifikat halal kepada 102 pelaku UMKM Srandakan.
Bantul (MAN 4 Bantul) – Suasana kegembiraan dan semangat kompetisi memenuhi udara MAN 4 Bantul dalam rangka HUT ke-52 KORPRI Tahun 2023. Acara yang diselenggarakan kedua kalinya setelah masa pandemi tahun 2020 oleh Dewan Pengurus Korps. Dalam perayaan HUT ke-52 KORPRI diadakan berbagai macam perlombaan, diantaranya tenis meja, volly, tenis lapangan, catur, bulu tangkis, dan futsal.