Guru Pegawai MTsN 1 Bantul Meriahkan Peringatan Hari Guru dengan Senam Bersama
Bantul (MTs N 1 Bantul) - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, Perwakilan dari MTs Negeri 1 Bantul turut serta dalam kegiatan senam bersama yang berlangsung meriah. Senam dilaksanakan pada Jum'at (29/11/24) bertempat di Pasar Seni Gabusan. Acara ini diikuti oleh guru, staf, dan tenaga kependidikan se-Kapanewon Sewon sebagai bentuk apresiasi dan kebersamaan dalam memeringati hari istimewa ini.