Lompat ke isi utama
x
MAS Darul Mushlihin

Upacara HAB ke-79 Kemenag, Kepala Madamusba: Umat Rukun Menuju Indonesia Emas

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 3 January 2025

Bantul (MAS Darul Mushlihin) – MA Darul Mushlihin Bantul (Madamusba) melaksanakan upacara peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-79 Kementerian Agama. Kepala Madrasah menjadi pembina dalam upacara ini dan diikuti oleh guru, pegawai, dan siswa di halaman madrasah, Jumat (3/1).

 

Pembina upacara, Andri Efriadi dalam sambutannya menyampaikan sejarah HAB tersebut. “Tujuh puluh sembilan tahun lalu, tepatnya 3 Januari 1946, Kementerian Agama resmi dibentuk dalam Kabinet Sjahrir II dengan Menteri Agama pertama H.M. Rasjidi. Momen itu setiap tahun diperingati sebagai Hari Amal Bakti sampai saat ini. Hal itu sebagai bentuk untuk merefleksikan sikap rendah hati dan nilai-nilai pengabdian pendahulu kita dalam memaknai kehadiran Kementerian Agama. Hari Amal Bakti Kementerian Agama ke-79 ini mengusung rema “Umat Rukun Menuju Indonesia Emas.” Hal ini menunjukkan bahwa Indonesia Emas dapat diwujdukan apabila umat hidup rukun dan harmonis,” ujar Andri. 

 

Lebih jelas, Andri juga menyampaikan tentang tugas penting Kementerian Agama dalam bidang Pendidikan. "Salah satu tugas terpenting Kementerian Agama, di samping bimbingan kehidupan beragama, dan sarana peribadatan, adalah peningkatan kualitas pendidikan. Terdapat banyak aspek yang perlu ditingkatkan, yaitu pendidikan agama dan keagamaan di semua jalur, jenjang dan jenis pendidikan. Pendidikan merupakan tumpuan masa depan bangsa yang harus difasilitasi dengan sistem yang berkualitas dan terjangkau. Proses Pendidikan yang baik akan menghasilkan sumber daya manusia unggul, berkarakter, penguasaan sains, teknologi, literasi, dan memiliki kepedulian sosial. Sehat, cerdas, dan berakhlak mulia. Hal itu adalah cita-cita Kementerian Agama dari masa ke masa. Semua warga negara baik laki-laki, perempuan, kaya, kurang mampu, dan penyandang disabilitas harus mendapatkan layanan Pendidikan agam dan keagamaan yang setara,” terang Andri. 

 

Di akhir sambutannya, Andri mengajak untuk meluruskan niat dalam berjuang berkhidmat untuk negara. “Mari kita satukan langkah kaki, bulatkan niat dan satukan pikiran untuk berkhidmat demi agama, bangsa, dan negeri dengan niat ibadah. Kita perlu berupaya menjadi sahabat spiritual umat berdasarkan kapasitas masing-masing. Selamat Hari Amal Bakti ke-79 Kementerian Agama, Umat Rukun Menuju Indonesia Emas. Semoga Allah SWT memberkahi kita semua, amiin,” pungkas Andri. (anh)