Wujud Kepedulian Sosial, MAN 4 Bantul Gelar Cek Kesehatan Gratis
Bantul (MAN 4 Bantul) – Dalam rangka menjaga kesehatan sekaligus memberikan layanan kesehatan bagi warga madrasah dan masyarakat sekitar, MAN 4 Bantul menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis. Kegiatan tersebut dilaksanakan di aula MAN 4 Bantul pada Rabu (14/1/2026) sebagai salah satu rangkaian peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-57 MAN 4 Bantul.