Siswa MTs Negeri 1 Bantul Boyong Piala Juara I Lomba Azan Tingkat DIY
Bantul (MTsn 1 Bantul) - Rahadean Hafidz Awalurizki mengikuti lomba yang dilaksanakan oleh SMAN 2 Yogyakarta dalam acara ALHAMBRA (All Heavy Attempts Build Precious Experience) pada Ahad (17/3/24). Ia adalah putera dari Bapak Muhlasin dan Ibu Zeni Setyaningsih yang beralamat di Sorowajan Panggungharjo Sewon Bantul. Jika mendengar lantunan adzan merdu siswa MTsN 1 Bantul itu kita merasa berada di Mekah atau Madinah saat adzan tiba. Tak heran jika di setiap even lomba ia mendapatkan juara. Seperti halnya pada lomba adzan di SMAN 2 Yogakarta yang diikutinya dalam event yang bertema ALHAMBRA (All Heavy Attempts Build Precious Experience). ALHAMBRA diikuti oleh berbagai macam sekolah tingkat menengah (SMP/MTS) dan sekolah tingkat dasar (SD/MI) yang ada di seluruh Provinsi DI Yogyakarta. Even ini dibagi dalam dua kategori yaitu tingkat SMP/MTS dan tingkat SD/MI.
"Lomba azan diikuti oleh dua puluh peserta, meskipun tampil di urutan terakhir, Alhamdulillah dia dapat memberikan penampilan yang terbaik. Dari dua puluh peserta itu ia mendapat juara 1" kata Ridho guru yang mendampingi lomba.
"Berbagai prestasi lomba azan yang telah diraih antara lain Juara 1 lomba azan tingkat DIY di SMAN 1 Bantul pada tahun 2023. Juara 1 lomba azan se-DIY di SMK SMTI Yogyakarta pada tahun 2023. Juara 2 lomba azan tingkat DIY di SMK SMTI Yogyakarta pada tahun 2024. Terakhir Juara 1 Lomba azan tingkat DIY yang dilaksanakan di SMAN 2 Yogyakarta pada (17/03/24). Terus berprestasi, Nak" imbuh Ridho. (mam)