Lompat ke isi utama
x
MTsN 5 Bantul

Simulasi Ujian Madrasah MTsN 5 Bantul 2025 Sukses

Dikirim oleh eka putri pada 11 April 2025

Bantul (MTsN 5 Bantul) - MTsN 5 Bantul menggelar Simulasi Persiapan Ujian Madrasah (SPUM) tahun 2025 pada Jumat (11/4/2025) di masjid madrasah. Kegiatan berjalan lancar dan sukses, seluruh siswa dapat melakukan update aplikasi JMD dengan baik.

Pelaksanaan Ujian Madrasah atau Asesmen Madrasah (AM) MTs akan dilaksanakan mulai tanggal 16-30 April 2025. Adapun materi yang diujikan meliputi mata pelajaran Bahasa Indoneias, Matematika, Bahasa Inggris, Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), Bahasa Arab, Ilmu Pengetahuan sosial (IPS), Penjasorkes, Al Quran Hadits, Akidah Akhlak, Fikih, Sejarah Kebudayaan Islam (SKI), Pendidikan Pancasila, Seni Budaya, Informatika, Bahsa Jawa, dan Tahfidz.

Wakil kepala urusan kurikulum madrasah, Agus Aris Subagya menyampaikan bahwa simulasi ujian madrasah ini bertujuan untuk memastikan penggunaan aplikasi Jogja Madrasah Digital (JMD) dapat diupdate dan dioperasinalkan dengan lancar dan tepat waktu.(Mt)