Lompat ke isi utama
x
MTsN 5 Bantul

Silaturahmi, Diskusi, dan Keceriaan MGMP Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul

Dikirim oleh eka putri pada 28 November 2024

Bantul (MTsN 5 Bantul)- Pengurus Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul menggelar pertemuan pada Selasa (19/11/2024) di ruang baca perpustakaan MTsN 7 Bantul.

MTsN 5 Bantul

Pertemuan dihadiri oleh pengurus dan anggota aktif MGMP Bahasa Indonesia MTs Kabupaten Bantul negeri dan swasta. Agenda pertemuan adalah Sosialisasi Seminar Nasional HGN 2024 dan Sipanjat Padi. Dalam sambutannya ketua MGMP Rina Harwati menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pengurus dan anggota MGMP yang telah hadir pada pertemuan ini. “Saya berterima kasih kepada bapak/ibu yang masih semangat dan aktif dalam kegiatan yang diadakan pengurus MGMP Bahasa Indonesia. Tanpa semangat dan kesungguhan tujuan organisasi tidak akan tercapai maksimal”, ucap Rina.

Tujuan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) adalah untuk meningkatkan kompetensi guru dan mutu pendidikan. MGMP merupakan forum bagi guru mata pelajaran untuk berdidkusi, berbagi pengalaman, dan merencanakan kegiatan organisasi. Manfaat yang dapat diperoleh, di antaranya: Meningkatkan kompetensi, Memperluas wawasan, Berbagi pengalaman, Mencari solusi, Mendapatkan informasi, dan meningkatkan mutu pendidikan.(Mt)