Lompat ke isi utama
x
MAN 2 Bantul

Serius dan Tertib: Siswa MAN 2 Bantul Ikuti Asesmen Sumatif Akhir Semester

Dikirim oleh eka putri pada 13 December 2024

Bantul (MAN 2 Bantul) – Para siswa MAN 2 Bantul tengah melaksanakan Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) di hari pertama sebagai bentuk evaluasi belajar di penghujung semester ganjil tahun ajaran 2024/2025. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 5 hingga 13 Desember 2024 dan diikuti oleh seluruh siswa dari kelas X, XI, hingga XII. 

Pelaksanaan asesmen dilakukan secara terstruktur dan tertib di bawah pengawasan guru pengawas sesuai jadwal yang telah ditentukan. Setiap harinya, siswa mengerjakan beberapa mata pelajaran dengan aplikasi Smart Mandaba melalui handphone.

Wakil Kepala Bidang Kurikulum MAN 2 Bantul, Fitria Endang Susana., menjelaskan bahwa asesmen ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian kompetensi siswa selama satu semester terutama untuk mata pelajaran yang tidak ikut sistem blok maupun pelajaran di blok terakhir. “Pembelajaran sistem blok sendiri memungkinkan siswa untuk fokus secara mendalam pada satu mata Pelajaran atau keterampilan dalam periode waktu tertentu, biasanya 3 hingga 4 minggu, sebelum beralih ke mata Pelajaran atau keterampilan berikutnya,” jelas Fitria.    

Siswa terlihat antusias dan bersungguh-sungguh dalam mengikuti ujian ini. Salah satu siswa kelas XI, Nadia, mengungkapkan bahwa ia mempersiapkan diri dengan belajar secara konsisten. “Saya berusaha memanfaatkan waktu dengan belajar dan berdiskusi bersama teman. Ujian ini penting untuk melihat sejauh mana pemahaman saya terhadap materi,” ujar Nadia.

Selain itu, pihak sekolah juga memastikan bahwa pelaksanaan asesmen berjalan lancar dengan mempersiapkan segala kebutuhan teknis, termasuk fasilitas ruangan, jaringan internet untuk ujian CBT, serta dukungan pengawasan yang ketat namun tetap kondusif. Kepala MAN 2 Bantul, Nur Hasanah Rahmawati, menyampaikan bahwa madrasah telah berupaya menciptakan suasana ujian yang nyaman bagi siswa. “Kami ingin siswa merasa tenang dan percaya diri dalam mengerjakan soal, sehingga hasil yang dicapai dapat benar-benar merefleksikan kemampuan mereka,” katanya.

Asesmen Sumatif Akhir Semester ini diharapkan tidak hanya menjadi tolok ukur kemampuan akademik siswa, tetapi juga mendorong semangat belajar yang lebih baik di masa mendatang. Dengan berakhirnya asesmen ini, siswa dan guru dapat bersama-sama melakukan refleksi dan perbaikan untuk mencapai tujuan pembelajaran yang lebih optimal. (Smrd)