Rapat Koordinasi, Kepala MTsN 9 Bantul Ajak KaTU dan Waka Cermati Anggaran BOS
Bantul (MTsN 9 Bantul)—Kepala MTs Negeri 9 Bantul, Siti Solichah, memandu kegiatan rapat koordinasi bersama Kepala Tata Usaha, Siti Arifah, dan para wakil kepala. Koordinasi yang membahas tentang anggaran dana BOS tahun 2025 tersebut berlangsung di ruang kepala madrasah pada Kamis (16/01/2025).
Menurut Solichah, koordinasi ini bertujuan untuk mencermati kembali anggaran dana dalam BOS tahun 2025. Solichah berharap, dengan mencermati bersama, program-program yang dirancang benar-benar sesuai dengan kebutuhan yang ada.
“Untuk mengoptimalkan anggaran, program-program ini harus kita cermati dari sekarang,” terang Solichah. (and)