Pesan Kasi Dikmad Kemenag Kabupaten Bantul pada Acara Literasi Digital
Bantul (MTsN 1 Bantul)_ Kominfo Republik Indonesia mengadakan acara literasi Digital dengan tema" Tantangan Hoaks Dalam Dunia Pendidikan" pada Selasa (30/04/2024). Acara ini diikuti oleh pelajar seluruh Indonesia. Untuk hari Selasa ini, segmen Pendidikan Wilayah Jawa Tengah, DIY, dan sekitarnya. Termasuk siswa MTsN 1 Bantul, khususnya Tim Literasi dan OSIS sejumlah 55 siswa yang bertempat di Aula MTsN 1 Bantul.
Pada kesempatan ini, Kasi Dikmad Kemenag Kabupaten Bantul, Ahmad Musyadad dalam sambutannya mengajak kepada para siswa untuk bijak dan hati-hati dalam menggunakan internet untuk berbagai kebutuhan karena membahayakan diri dan pengguna lain. Ada beberapa cara dalam memanfaatkan media sosial dengan bijak antara lain berhati-hati dalam membagikan unggahan, hati-hati menyebarkan data pribadi, bijak mengatur waktu online, menjunjung etika berkomunikasi.
Selain itu, beliau juga menyampaikan banyak hal positif yang bisa didapat dari informasi digital. ” Peserta didik khususnya di Wilayah Bantul yang saya banggakan, bijaklah dan hati-hatilah dalam berselancar di dunia digital. Saring sebelum share, cek kebenarannya, jangan sampai informasi itu hoaks langsung anda bagikan ke pengguna lain,” ujar Ahmad Musadad.
Sebelum mengakhiri sambutannya Kasi Dikmad Kemenag Bantul ini, juga berpesan bahwa para peserta didik yang mengikuti acara Literasi Digital untuk bisa fokus dan serius dalam mengikuti acara secara online ini. Kemudian setelah selesai pelatihan diharapkan mampu mengaplikasikan secara nyata tidak hanya sekadar tahu ilmunya. Diharapkan pula peserta bisa membagikan ilmunya kepada siswa lainnya.(nor)