Lompat ke isi utama
x
MI Maarif Giriloyo 1

Peringati Harlah ke-94 NU, MI Ma'arif Giriloyo 1 Gelar Upacara Bendera

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 20 September 2023

Bantul (MI Ma'arif Giriloyo 1) - Peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-94 Nahdlatul Ulama (NU) menjadi momentum yang istimewa bagi kalangan madrasah di bawah Yayasan Lembaga Ma'arif NU, tidak lain halnya di MI Ma'arif Giriloyo 1. Selasa (19/9) diselenggarakan upacara bendera untuk memperingatinya. Kegiatan tersebut berlansung di halaman madrasah dan diikuti oleh seluruh warga MI Ma'arif Giriloyo 1. Kegiatan upacara ini juga serentak digelar oleh seluruh lembaga pendidikan yang berada di bawah naungan LP Ma’arif dari Sabang sampai Merauke.

Nurul Hanifah sebagai pembina upacara, dalam amanatnya, ia menyampaikan tema Harlah NU kali ini, yaitu Meneguhkan Kemandirian NU untuk Perdamaian Dunia. “Ada lima kemandirian yang dapat dijadikan pijakan untuk meneguhkan NU berperan aktif dalam perdamaian dunia, yaitu Kemandirian Beragama, Kemandirian Ekonomi, Kemandirian Sosial Budaya, Kemandirian Politik dan Kemandirian Ilmu dan Teknologi,” ucapnya.

“Alhamdulillah kita masih bisa menggelar upacara peringatan Harlah NU ini. Semoga dengan digelarnya upacara peringatan ini kita bisa mengenang jasa para pahlawan yang telah berdedikasi mendirikan NU yang di dalamnya ada LP Ma’arif. Sebagai bagian dari NU kita siap ikut ambil peran dalam mewujudkan misi perdamaian dunia,” tambah Nurul. (BA)