Lompat ke isi utama
x
mui

Pengukuhan Pengurus MUI Periode 2021-2026

Dikirim oleh liana pada 6 October 2021

Bantul (Kankemenag) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., MM menghadiri dan membacakan doa dalam acara Pengukuhan Pengurus MUI Kabupaten Bantul Tahun 2021-2026 di Pendopo Manggala Parasamya II Rabu (6/10). Hadir dalam acara tersebut Sekretaris MUI DIY KRT. Drs. H. Ahmad Muhsin Kamaludiningrat,  Bupati Bantul H. Abdul Halim Muslih, , Kapolres Bantul AKBP Ihsan, S.I.K., Dandim Bantul Letkol Inf Agus Indra Gunawan, Kepala Kejaksaan Negeri Bantul Suwandi, SH., M.Hum., Sekretaris Daerah Kabupaten Bantul Drs. Helmi Jamharis, MM., Ketua Pengadilan Agama Bantul, Ketua Pengadilan Negeri Bantul, Kepala Bagian Kesra, Kepala Bagian Umum Setda Bantul  dan Peserta Pelantikan.

Kepala Bagian Kesra Setda Bantul Edhi Bowo Nurcahyo dalam laporannya menyampaikan bahwa pelantikan MUI Kabupaten Bantul merupakan suatu keharusan yang harus segera untuk dilakukan untuk ikut menjawab permasalahan-permasalahan yang ada. “Selanjutnya mohon dengan hormat kepada Pengurus MUI DIY dan Bupati Bantul berkenan untuk mengukuhkan dan memberikan arahan pada acara tersebut”. Kata Nurcahyo.

Ahmad Muhsin Kamaludiningrat selaku Sekretaris MUI DIY membacarakan Surat Keputusan Pengukuhan  dan berpesan untuk selalu menjaga ta’aruf dan keharmonisan.  Abdul Halim Muslih selaku Bupati Bantul dalam arahannya menyampaikan bahwa Pengurus MUI Kabupaten Bantul keberadaannya sangat penting dan ditunggu-tungu oleh pemerintah dan masyarakat untuk menjaga stabilitas dan keharmonisan di Kabupaten Bantul ini. “Selamat kepada pengurus baru MUI Kabupaten Bantul Periode 2021-2026, kita harus dapat mengedepan adanya kerukunan umat beragama dan MUI adalah yg bertugas untuk menjaganya serta memerangi kemiskinan, karena kefakiran berpotensi menjadi kekufuran”. Ujar Halim.

Acara diakhiri dengan pembacaan doa yang disampaikan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., MM. dan dilanjutkan dengan ta’aruf oleh Ketua MUI Kabupaten Bantul terpilih Dr. KH Habib A. Syakur, MA. (Evy)