Lompat ke isi utama
x
MTsN 9 Bantul

MTsN 9 Bantul Jalani Pendampingan Satuan Pendidikan dari Pengawas Madrasah

Dikirim oleh Sugiyono pada 25 March 2024

Bantul (MTsN 9 Bantul)—MTs Negeri 9 Bantul menjalani Pendampingan Satuan Kerja dari Pengawas Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ening Yuni Soleh Astuti. Pendampingan tersebut berlangsung di ruang kepala madrasah dan ditemui langsung oleh Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah, Jumat (22/03/2024).

Ening menyampaikan empat tahapan dalam siklus pendampingan pengawas, yakni 1) perencanaan pendampingan satuan pendidikan; 2) pendampingan perencanaan program kerja satuan pendidikan; 3) pendampingan terhadap pelaksanaan program kerja satuan pendidikan; 4) pelaporan hasil pendampingan satuan pendidikan.

Ening telah beberapa kali melakukan pertemuan dengan Solichah dan membahas tentang komitmen dan strategi pendampingan MTsN 9 Bantul. Oleh karena itu, saat ini Ening juga menyampaikan Hasil Penetapan Strategi kepada Solichah.

Solichah mengaku siap menjalankan strategi yang telah ditetapkan bersama pengawas madrasah. Solichah pun berharap dapat terus bekerja sama dengan pengawas dalam bentuk pendampingan sehingga ia dapat menjalankan rencana yang telah disusun sesuai dengan target yang ada.

“Terima kasih atas pendampingan intensif yang dilakukan oleh Pengawas Madrasah kepada MTsN 9 Bantul,” tutur Solichah, “semoga bisa terus mengawal perjalanan dan perkembangan MTsN 9 Bantul.” (and)