MTsN 5 Bantul Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW Dengan Mengaji
Bantul (MTs N5 Bantul) - Keluarga besar MTs N 5 Bantul Peringati hari Maulid Nabi Muhammad SAW dengan mengaji bersama di halaman madrasah. Acara dimulai dengan salat Dhuha berjamaah yang dikoordinir oleh Koordinator keagamaan, dilanjutkan dengan mahalul qiyam dan terakhir tausiyah disampaikan oleh ust. Miftahul Khoir, Jumat (29/9/2023).
Pengajian Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini mengusung tema “Meneladani Akhlak Rasulullah SAW”. Miftahul Khoir yang akrab dipanggil ‘Cak Coy’ menceritakan tentang kisah Nabi Nuh, Nabi Luth dan Nabi Muhammad SAW. "Poin penting yang dapat digaris bawahi dari yang beliau sampaikan tentang akhlak nabi yang dapat diteladani oleh siswa dimadrasah adalah adab terhadap guru", tuturnya.
Acara berjalan dengan lancar dan diakhiri dengan makan bersama, anak-anak dihimbau untuk tetap menjaga kebersihan lingkungan madrasah dengan membuang sampah pada tempatnya. Setelah acara selesai, OSIS Matsamaba dengan sigap membersihkan lapangan dan membereskan peralatan yang digunakan dengan menata kembali ke tempatnya. (dv)