Lompat ke isi utama
x
MTsN 4 Bantul

MTsN 4 Bantul Gelar Rapat Koordinasi Kehumasan Semester Genap 2026

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 26 January 2026

Bantul (MTsN 4 Bantul) – Dalam rangka meningkatkan efektivitas dan sinergi program kehumasan pada semester genap tahun 2026, Wakil Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Waka Humas), Kaharja menggelar rapat koordinasi bersama Koordinator Agama, Baskoro pada Jumat (22/01/2026) bertempat di Aula Madrasah. Rapat koordinasi ini bertujuan untuk menyelaraskan strategi komunikasi kelembagaan dengan program keagamaan agar pesan institusi tersampaikan secara efektif, informatif, dan berlandaskan nilai-nilai moral serta spiritual.


Dalam sambutannya, Kaharja menekankan pentingnya peran humas sebagai jembatan komunikasi antara institusi dan seluruh pemangku kepentingan. “Program kehumasan semester genap 2026 harus mampu membangun citra positif, meningkatkan partisipasi civitas, serta mengintegrasikan nilai-nilai keagamaan dalam setiap aktivitas publikasi,” ujar Kaharja.


Sementara itu, Baskoro menyampaikan bahwa kolaborasi antara bidang kehumasan dan keagamaan sangat penting dalam membentuk karakter dan budaya institusi. “Melalui sinergi ini, program keagamaan tidak hanya bersifat seremonial, tetapi juga komunikatif dan berdampak luas,” jelas Baskoro.


Dalam rapat tersebut, disepakati beberapa program strategis kehumasan yang terintegrasi dengan kegiatan keagamaan antara lain, Publikasi Kegiatan Keagamaan Terpadu. Pertama, publikasi rutin kegiatan keagamaan melalui website resmi, media sosial, dan buletin internal. Kedua, kampanye nilai moderasi beragama. Ketiga, pembuatan konten edukatif berupa artikel, poster digital, dan video pendek yang mengangkat nilai toleransi, moderasi, dan kebersamaan. Keempat, Program “Humas Sosial, Beretika dan Berkarakter” yaitu pembinaan sumber daya kehumasan berbasis nilai moral dan etika komunikasi publik juga Peringatan Hari Besar Keagamaan, dan HAB MTs.


Rapat koordinasi ini diakhiri dengan komitmen bersama untuk memperkuat kolaborasi lintas bidang serta melakukan evaluasi berkala terhadap pelaksanaan program kehumasan semester genap tahun 2026. Dengan terlaksananya rapat ini, diharapkan program kehumasan ke depan semakin profesional, adaptif, dan berkontribusi positif dalam membangun citra institusi yang berkarakter dan berintegritas.(yul)