Lompat ke isi utama
x
MTsN 3 Bantul

MTsN 3 Bantul Bangun Sinergitas dengan Orangtua Siswa dalam POT

Dikirim oleh Sugiyono pada 26 February 2024

Bantul (MTsN 3 Bantul) - Senin (26/2) MTsN 3 Bantul melaksanakan pertemuan dengan orangtua siswa kelas 7 di Aula MTsN 3 Bantul. Dalam pertemuan tersebut turut memberikan informasi dari wakil kepala madrasah. Dwi Arif Stiyapranomo selaku Waka Kesiswaan MTsN 3 Bantul menyampaikan informasi kegiatan ekstrakurikuler dalam rangka menyongsong penutupan tahun ajaran, berbagai kegiatan diadakan untuk melibatkan siswa secara aktif. Kegiatan yang akan dilaksanakan adalah penilaian ekstrakurikuler yang nantinya akan menjadi nilai dalam raport siswa. Termasuk di dalamnya adalah kegiatan perkemahan kelas 7.
"Saya berharap ini menjadi perhatian penting Bapak/Ibu orangtua siswa agar siswa tentu bisa mendapat hasil yang maksimal," ungkap Dwi Arif. 

Dalam pertemuan tersebut juga Waka Kesiswaan di MTsN 3 Bantul merangkul peran orangtua sebagai mitra dalam memantau kedisiplinan siswa. Dengan upaya kolaboratif ini, orangtua diajak untuk aktif terlibat dalam pengawasan terhadap perilaku dan kedisiplinan anak-anak mereka sebelum berangkat ke madrasah. Keikutsertaan orangtua diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik tentang kondisi belajar anak, serta membantu menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih positif.

Kemudian Waka Kurikulum MTsN 3 Bantul, Siti Rokhayah turut menyampaikan penerapan Kurikulum Merdeka di MTsN 3 Bantul. Rokhayah menjelaskan bagaimana pengimplementasian kurikulum nasional ini dijalankan dan dirasakan oleh siswa. Orangtua siswa diharapkan dapat turut andil dalam mendampingi siswa belajar dengan berbekal pengetahuan kurikulum yang diterapkan oleh madrasah. Kontribusi orangtua akan sangat membawa dampak positif mengingat siswa memiliki beban belajar 16 mata pelajaran dan beberapa kegiatan lain seperti ekstrakurikuler. 
"Saya meminta mari kita bersama-sama mendampingi anak-anak kita dalam belajar dan menerapkan  kedisiplinan dengan baik," ungkap Siti Rokhayah. 
Siti Rokhayah juga menyampaikan harapannya agar siswa tidak hanya memperoleh ilmu pengetahuan yang bermanfaat tetapi juga mengembangkan akhlakul karimah. Fokus pada pendidikan karakter dan nilai-nilai moral dapat membantu siswa menjadi individu yang berkontribusi positif dalam masyarakat. Kolaborasi antara sekolah, orangtua, dan siswa menjadi kunci penting dalam mencapai tujuan tersebut. (kun)