Lompat ke isi utama
x
MTsN 7 Bantul

MTs Negeri 7 Bantul Gelar Syawalan dan Halal Bi Halal 1446 H Penuh Kehangatan

Dikirim oleh eka putri pada 9 April 2025

Bantul (MTsN 7 Bantul) – Suasana hangat penuh kekeluargaan mewarnai kegiatan Syawalan dan Halal Bi Halal keluarga besar MTs Negeri 7 Bantul yang diselenggarakan pada Selasa pagi (08/04) di Rumah Makan Anas Mandiri, Pleret, Bantul. Acara ini diikuti oleh seluruh guru dan pegawai madrasah, turut pula hadir keluarga masing-masing yang menambah suasana semakin akrab dan harmonis.

MTsN 7 Bantul

Turut hadir dalam kegiatan ini Pengawas Madrasah, Miftakhul Bahri, Ketua Komite MTs Negeri 7 Bantul, Kasmad Hidayat beserta jajarannya, Kepala Madrasah Hidayat, serta Kepala Tata Usaha Merry Kristiana Dessi.

Dalam sambutannya, Kepala MTs Negeri 7 Bantul, Hidayat, mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh civitas madrasah dalam acara ini. Ia menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini sangat penting untuk memperkuat ukhuwah dan mempererat kekeluargaan antarsesama warga madrasah. “Terima kasih atas kehadiran bapak ibu semua, terlebih yang membawa keluarga. Kegiatan ini menjadi momen yang sangat baik untuk saling memaafkan dan menyambung tali silaturahmi,” ungkap beliau.

Acara dilanjutkan dengan sesi tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Sukirman, yang juga merupakan Staf TU Bagian Kepegawaian di MTs Negeri 7 Bantul. Dalam ceramahnya, beliau menekankan pentingnya menjaga silaturahmi pasca-Ramadan, “Setelah puasa Ramadan usai, mari sempatkan untuk saling mengunjungi saudara, saling bermaafan, dan mempererat persaudaraan,” tuturnya.

Kegiatan ditutup dengan sesi ramah tamah dan makan bersama dalam suasana yang penuh keakraban. Semoga semangat silaturahmi dan kebersamaan yang dibangun dalam momen Syawalan ini terus terjaga dalam pelaksanaan tugas dan pelayanan pendidikan di MTs Negeri 7 Bantul.(riza)