MI Al Anwar Nangsri Gelar Ujian Praktik Mupel Umum dan PAI
Bantul (MI Al Anwar Nangsri) Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al Anwar Nangsri mulai menggelar ujian praktik Pendidikan Agama Islam (PAI) , Bahasa Arab dan Mupel Umum. Praktek ibadah sudah dimulai pada hari Senin (19/02/2024). Ujian yg hanya diikuti siswa-siswi kelas VI itu digelar selama 8 hari mulai hari Senin hingga Jum'at Mendatang sesuai jadwal. Setiap hari satu mata pelajaran yang akan diujikan/dipraktekkan, Adapun materi mata uji mencakup ujian Fiqih praktik wudhu dilanjutkan Sholat, Al Qur'an Hadits membaca al Quran, Bahasa Arab, B.Indonesia, IPA, Bahasa Jawa ,PJOK dan Batik. Praktek hari kedua dengan jadwal Bahasa Indonesia diampu oleh bapak Rian Widagdo Selasa, 20/02/2024 di kelas 6.
Kepala Madrasah Ibtidaiyah MI Al Anwar Siti Fatimah berpesan kepada Wali kelas Sugeng Siswono beserta siswa dan siswi untuk selalu menjaga kesehatan agar dapat mengikuti ujian tahap demi tahap sampai selesai karena mulai senin ini sampai 8 hari ke depan anak-anak akan melalui ujian demi ujian dari ujian praktik, ujian madrasah dan ujian akhir sekolah.
“Belajarlah dengan tekun dan sungguh-sungguh karena ini menentukan hasil dan daya serap yang kalian dapat selama 6 tahun belajar di madrasah ini. Ulangi kembali di rumah pelajaran yang telah bapak dan ibu guru berikan, disiplin, taati aturan madrasah selama ujian berlangsung dan datang tepat waktu serta jangan lupa melaksanakan ibadah shalat lima waktu dan berdo’a kepala Allah SWT agar dapat menjawab soal dengan baik dan benar serta hasilnya dapat membanggakan orang tua dan madrasah," Pesan Fatimah. (Fatim)