Lompat ke isi utama
x
MTsN 6 Bantul

Kepala MTsN 6 Bantul Hadiri Pertemuan Rutin Catur Wulan Darmawanita Persatuan Kanwil Kemenag DIY

Dikirim oleh Sugiyono pada 18 December 2024

Yogyakarta (MTsN 6 Bantul) - Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah menghadiri acara pertemuan rutin catur wulan darma wanita persatuan Kanwil Kemenag DIY, Rabu (18/12/2024) di aula lantai 3 Kantor Wilayah Kemenag DIY. Bersama ketua darma wanita persatuan Kemenag Kabupaten Bantul dan 15 pengurus lainnya, Mafrudah hadir menyimak beberapa rangkaian acara.

Sambutan pada acara tersebut disampaikan oleh Abd. Suud, Kabid Penma yang mewakili Kakanwil yang sedang dinas luar. Dikatakan Suud bahwa untuk menguatkan fondasi transformasi organisasi DWP menuju Indonesia emas 2024 perku dilakukan tiga hal. "Tiga hal yang harus dilakukan guna penguatan fondasi transformasi organisasi melalui DWP adalah 1) penguatan struktur organisasi, 2) menjadi mitra paling strategis bagi Kementerian Agama, 3) adanya sumbangsih keluarga kepada negara," ujar Suud. 

MTs N 6 Bantul

Sementara itu, Ketua DWP Ening Bahiej menyampaikan sambutan bahwa isteri DWP harus mendampingi suami sebagai supporting agar tetap bersih. Ia juga menekankan bahwa DWP adalah organisasi resmi nasional. "Darma Wanita Persatuan adalah organisasi resmi nasional yang memiliki AD/ART sebagai dasar pelaksanaan organisasi," tutur Ening.

Inti acara disampaikan oleh Rofiana Komalasari Direktur RSIA Samudera Husada yang menyampaikan materi Cerdas, Sehat, dan Bahagia Menghadapi Menopause.Tanda-tanda menopause adalah 1) siklus tidak teratur, menstruasi keluar sedikit, atau justru banyak, 2) penampilan fisik berubah yang meliputi rambut rontok, kulit kering, payudara kendor, berat badan naik, 3) kondisi psikologis berubah: mood swing yang meliputi insomnia, cemas, dan pelupa, 4) Perubahan seksual vagina kering dan penurunan libido, perubahan fisik yang meliputi berkeringat malam, pusing, jantung berdebar, dan infeksi saluran kencing. (rin)