Lompat ke isi utama
x
MAN 2 Bantul

Kepala MAN 2 Bantul Hadiri Tasyakuran HAB Ke-79 Kementerian Agama RI

Dikirim oleh eka putri pada 9 January 2025

Bantul (MAN 2 Bantul) – Kepala MAN 2 Bantul, Nur Hasanah Rahmawati, menghadiri undangan resmi dari Kementerian Agama Kabupaten Bantul dalam acara Tasyakuran Hari Amal Bakti (HAB) ke-79 Kementerian Agama Republik Indonesia. Acara yang berlangsung pada Rabu (8/1/25) di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul tersebut berlangsung penuh khidmat.  

Tasyakuran ini merupakan rangkaian kegiatan puncak peringatan HAB Kementerian Agama RI yang diperingati setiap tanggal 3 Januari. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat, pengawas, kepala KUA, seluruh kepala madrasah, dan pegawai Kementerian Agama dari berbagai satuan kerja di wilayah Bantul.  

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul, Ahmad Shidqi, menyampaikan rasa syukur atas perjalanan panjang Kementerian Agama RI selama 79 tahun. Ia menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antarlembaga pendidikan, termasuk madrasah, dalam membangun generasi muda yang berakhlak dan kompeten.

Kehadiran Kepala MAN 2 Bantul, Nur Hasanah Rahmawati, menjadi salah satu bukti nyata komitmen madrasah dalam mendukung program-program Kementerian Agama. “Acara ini menjadi momentum untuk merefleksikan kembali tugas dan tanggung jawab kita sebagai pendidik di madrasah. Semoga sinergi antara madrasah dan Kementerian Agama terus meningkat untuk menciptakan generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki moralitas tinggi,” tuturnya.   

Momen ini menjadi ajang silaturahmi yang mempererat hubungan antarpejabat dan masyarakat, sekaligus menjadi inspirasi bagi madrasah-madrasah di Bantul untuk terus berkontribusi dalam dunia pendidikan dan keagamaan.  

Dengan semangat HAB ke-79, diharapkan kolaborasi antara Kementerian Agama dan madrasah seperti MAN 2 Bantul dapat terus memberikan dampak positif bagi masyarakat luas. (Hms)