Kemenag Kota Cirebon Menimba Ilmu di Kemenag Bantul
Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul kembali kedatangan tamu Studi Banding dari Kementerian Agama Kota Cirebon, Selasa (30/11). Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan pengucapan Lima Nilai Budaya Kerja Kementerian Agama Republik Indonesia.
Selaku ketua rombongan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Cirebon Dr. H. Mohammad Ahsan, M. Ag., memperkenalkan rombongan yang terdiri dari pejabat fungsional, struktural, kepala KUA dan JFU. Kemudian Ahsan menyampaikan maksud dan tujuan kedatangannya. “Semoga dengan adanya Studi Tiru ini kita bisa mendapatkan pengetahuan, wawasan keilmuan yang dapat dijadikan acuan untuk ditiru dan diimplementasikan oleh Kemenag Kota Cirebon sesuai dengan nilai 5 budaya kerja yang mengacu pada Kemenag RI”, kata Ahsan.
Kepala Kantor Kemenag Bantul H. Aidi Johansyah, S. Ag, MM dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan terimakasih sudah mengunjungi Kemenag Bantul. Sebelumnya Kemenag Bantul sudah mendapatkan beberapa kunjungan dari Kemenag Bandung, Batang dan Rembang dengan tujuan mempelajari 3 hal pertama tentang Pusat Layanan Haji dan Umrah (PLHUT), Revitalisasi KUA (KUA yang dicanangkan Menag), dan ZI,WBK/WBM. Tidak lupa Aidi juga memperkenalkan produk lokal dari MA Madania Bantul yaitu Bakpia yang diproduksi langsung oleh siswa siswinya.
Sesi Foto Bersama Kakan Kemenag Bantul dan Kakan Kemenag Cirebon
Dalam hal pembangunan ZI yang paling penting adalah harus ada kebersamaan dan komitmen bersama seluruh ASN Kemenag Bantul termasuk KUA dan Madrasah. Pertama, karena kita sedang menuju Zona Integritas harapannya tidak ada lagi gratifikasi, pungli dan sebagainya, ini diwujudkan dengan tanda tangan fakta integritas. Kedua laksanakan 8 area perubahan. Ketiga lakukan berbagai macam inovasi, misalnya di Kemenag Bantul terkait pelayanan Kaperu (Kartu Keluarga Baru untuk Pengantin Baru). Dimana inovasi KAPERU ini merupakan inovasi dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Bantul yang berkerja sama dengan Kemenag Bantul. “Kami berusaha memberikan pelayanan yang sangat baik untuk masyarakat guna mendapatkan kepercayaan masyarakat, untuk menuju WBBM”, Kata Aidi.
Acara selanjutnya tanya jawab yang dipandu oleh Ka Subbag Tata Usaha H. Mukotip, S. Ag, M. Pd. I. dan diakhiri dengan pertukaran Cinderamata.(Evy/Ana)