Lompat ke isi utama
x
Kankemenag Bantul

Kankemenag Bantul Selenggarakan Program Percepatan Vaksinasi Booster di Tiga Tempat Sekaligus

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 14 April 2022

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) menggandeng beberapa instansi menyelenggarakan program percepatan vaksinasi booster di tiga lokasi sekaligus, yaitu di MAN 1 Bantul, MAN 3 Bantul, dan Pondok Pesantren An Nuur Ngrukem, Kamis (14/4). Masing-masing lokasi menyediakan kuota 500 peserta.

Penyelenggaraan di MAN 1 Bantul merupakan kerjasama antara Kankemenag Bantul, Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul, dan Baznas Bantul. Pelaksanaan vaksinasi di MAN 1 Bantul dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenag D. I. Yogyakarta Dr. H. Masmin Afif, M.Ag., Kepala Kankemenag Bantul H. Aidi Johansyah, S.Ag., M.M., Kasi Dikmad H. Ahmad Musyadad, S.Pd.I., M.S.I., Kepala Bidang Penanggulangan Penyakit Dinkes Bantul dr. Sri Wahyu Joko Santoso.

“Ini merupakan usaha kami dalam rangka mendukung program percepatan vaksinasi agar target kekebalan kelompok bisa tercapai,” tutur Aidi dalam sambutannya.

“Semoga dengan pelaksanaan vaksin booster ini, masyarakat semakin mempunyai imunitas yang tinggi dan kekebalan tubuhnya baik, sehingga penyebaran Covid semakin menurun,” terang Kepala Kanwil Kemenag D. I. Yogyakarta.

vaksin

Penyelenggaraan di MAN 3 Bantul, merupakan kerjasama antara Kankemenag Bantul dengan Puskesmas Pleret. Pelaksanaan vaksinasi di MAN 1 Bantul dihadiri oleh Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Kantor Wilayah Kemenag D. I. Yogyakarta H. Muntolip, S.Ag., M.S.I. dan Kepala Subbagian TU Kankemenag Bantul H. Mukotip, S.Ag., M.Pd.I. Turut hadir meninjau kegiatan, Kepala Kankemenag Bantul.

Sedangkan pelaksanaan di Pondok Pesantren An Nuur adalah kerjasama antara Kankemenag Bantul dengan Polres Bantul dan Baznas Bantul. Pelaksanaan vaksinasi di Pondok Pesantren An Nuur ini dihadiri oleh Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren H. Ahmad Shidqi, S.Psi., M.Eng. Turut hadir meninjau kegiatan, Kepala Kanwil Kemenag D. I. Yogyakarta didampingi oleh Kepala Kankemenag Bantul. (Dnd)