Lompat ke isi utama
x
TU

Kankemenag Bantul Gelar Penguatan dan Merawat Kesadaran Kerukunan

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 21 April 2022

Bantul (Kankemenag) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) Menggelar Penguatan dan Merawat Kesadaran Kerukunan (Desa Sadar Kerukunan Pendowoharjo) di Balai Desa Pendowoharjo, Kamis (21/4). Peserta dalam kegiatan ini adalah masyarakat atau tokoh masyarakat lintas agama di Desa Pendowoharjo.

Dalam kegiatan ini, Kankemenag Bantul menghadirkan narasumber Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bantul yaitu H. Yasmuri, S.Pd., M.Pd.I. dan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Bantul yaitu Stephanus Heru Wismantara, S.I.P., M.M.

H. Aidi Johansyah, S.Ag., M.M. Kepala Kankemenag Bantul menyampaikan bahwa seluruh lapisan masyarakat terutama di Desa Pendowoharjo harus selalu menjaga kerukunan, mengingat di Desa Pendowoharjo banyak tempat ibadah lintas agama yang berdekatan. “Kerukunan antarumat beragama harus kita tanamkan dalam diri kita,” kata Aidi dalam sambutannya.

Tujuan penyelenggaraan kegiatan ini adalah untuk merawat toleransi antarumat beragama di Desa Pendowoharjo. Karena desa ini sudah ter-branding sebagai Desa Sadar Kerukunan yang di-launching oleh Menteri Agama RI. Jadi harus pelaksanaannya harus kontinyu, dalam artian tidak berhenti pada launching saja. (Dnd)