Lompat ke isi utama
x
MAN 3 Bantul

Kakanwil Kemenag DIY Resmikan Gedung SBSN Tahun Anggaran 2023 di MAN 3 Bantul

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 28 November 2023

Bantul (MAN 3 Bantul) – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY, Masmin Afif, meresmikan enam Gedung Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) tahun anggaran 2023 yaitu MAN 3 Bantul, MAN 1 Sleman, MAN 5 Sleman, MTsN 4 Sleman, MTsN 4 Gunungkidul, dan Gedung Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu (PLHUT) Kulon Progo secara bersamaan bertempat di MAN 3 Bantul, Selasa (28/11).

Acara dimulai dengan penampilan karawitan dan hadroh sebagai praacara. Kemudian pembacaan kalam illahi oleh siswa MAN 3 Bantul, Hanif Mashuri. Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Madrasah yang dipandu oleh Sinta Dewi Purwati.

Hadir dalam acara ini Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama DIY, Masmin Afif; Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag DIY, Abdul Su’ud; Kepala Kemenag Kota & Kabupaten se-DIY; Bupati Bantul yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Pendidikan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Bantul, Titik Sunarti Widyaningsih; PKK SBSN MAN 3 Bantul, Sihono beserta PKK SBSN madrasah se-DIY; Pejabat Pengadaan SBSN se-DIY; Konsultan Perencana Kadung Karya; Konsultan Pengawas CV Kadung Karya; Konsultan Pengawas PT Tri Patra Konsultan; Pelaksana Konstruksi CV Citra Kartika; Konsultan Perencana; Pengawas dan Pelaksana Konstruksi Pembangunan SBSN; Kapolsek; Danramil; tokoh masyarakat sekitar; warga sekitar; dan seluruh guru tenaga kependidikan MAN 3 Bantul.

Masmin Afif menyampaikan bahwa SBSN menunjukkan hadirnya pemerintah dalam meningkatkan kualitas keagamaan dari berbagai sektor, di antaranya dari madrasah, pelayanan urusan agama, dan pelayanan haji. “SBSN menunjukkan hadirnya pemerintah dalam meningkatkan kualitas keagamaan dari berbagai sektor meliputi madrasah, pelayanan urusan agama, dan pelayanan haji. Pelayanan mutu difokuskan pada peningkatan sarana dan prasarana yang diharapkan dapat meningkatkan animo masyarakat,” tutur Masmin.

Lebih lanjut, Masmin juga menyampaikan harapan agar peningkatan sarana prasarana melalui SBSN senilai lebih dari 26 M ini dapat tepat manfaat, tepat guna, tepat waktu, tepat pertangungjawaban. “Mudah-mudahan SBSN tahun 2023 di 5 titik lokasi madrasah se-DIY dan 1 PHU dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya. Sarana dan prasarana, proses pembelajaran dapat semakin berkualitas sehingga dapat meningkatkan prestasi siswa,” ungkap Masmin.

Titik Sunarti Widyaningsih dalam sambutannya mewakili Bupati Bantul menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap program SBSN Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta. “Selamat atas prestasi Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta mendapatkan peringkat kedua se-Indonesia dalam pelaksanaan pembanguna gedung SBSN. Hal ini dapat menjadi citra positif Kementerian Agama. Seiring dengan sarana prasarana yang bagus, Kementerian Agama dapat bersinergi dengan lembaga-lembaga terkait untuk mengelola pendidikan yang semakin baik di era transformasi seperti saat ini,” tandas Titik.

MAN 3 Bantul

Abdul Suud menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pembangunan Gedung SBSN sehingga dapat berjalan tepat waktu, tepat manfaat, tepat kualitas, dan tepat anggaran. Lebih lanjut Su’ud melaporkan lima titik lokasi SBSN di madrasah, meliputi Gedung Workshop MAN 1 Sleman senilai 3,1 M, Gedung Workshop MAN 5 Sleman senilai 3,1 M, Ruang Kelas Baru MTs N 4 Sleman senilai 3,9 M, Ruang Kelas Baru MTsN 4 Gunungkidul dengan anggaran 4 M, Laboratorium & Perpustakaan MAN 3 Bantul dengan anggaran 7,5 M, serta Gedung PLHUT Kankemenag Kulon Progo dengan anggaran 2,6 M.

“Setelah semua program terselesaikan, alhamdulillah DIY mendapatkan peringkat 2 tingkat nasional karena kita dapat menyelesaikan dengan porsi 99,59%. Seluruh pembangunan Gedung melalui SBSN diselesaikan tepat manfaat, tepat kualitas, dan tepat anggaran sesuai arahan Kakanwil,” tutur Su’ud.

Peresmian Gedung SBSN Kementerian Agama DIY berjalan lancar. Acara semakin semarak dengan penampilan hadroh MAN 3 Bantul, karawitan MTsN 4 Sleman, story telling MTsN 4 Gunungkidul dan tari MAN 1 Sleman. Usai peresmian, Kakanwil beserta tamu undangan meninjau Gedung Perpustakaan dan Laboratorium MAN 3 Bantul. (sum/sal)