Jelang ASPD, Panitia AMT Ke-2 MTsN 6 Bantul Kembali Adakan Rapat Koordinasi Kegiatan
Bantul (MTsN 6 Bantul) - AMT atau Achievement Motivation Training merupakan program yang diselenggarakan instansi seperti instansi pendidikan dengan tujuan sebagai pengembangan diri siswa sebagai peserta terutama dalam meningkatkan motivasi prestasi. Setelah melaksanakan AMT yang pertama di bulan April, MTsN 6 Bantul berencana menggelar kegiatan AMT yang kedua. Kali ini bukan hanya siswa yang mengikuti, namun seluruh guru, siswa dan orang tua siswa turut hadir mengikuti.
Agar acara berjalan lancar, panitia kegiatan AMT MTsN 6 Bantul menggelar rapat persiapan AMT pada Selasa (12/05) bertempat di ruang pertemuan madrasah. Hadir dalam rapat tersebut Kepala MTsN 6 Bantul, Ketua kegiatan AMT dan seluruh panitia. Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah memberikan sambutan sebelum acara berlangsung. "Harapan saya, semua siswa, orang tua dan madrasah bersinergi secara maksimal sehingga hasil pelaksanaan AMT mampu mendukung hasil ASPD kelak," kata Mafrudah.
Ketua kegiatan sekaligus Waka Humas, Rina Harwati selanjutnya memimpin jalannya rapat dengan membacakan tugas masing-masing panitia. "Mohon seluruh panitia dapat berperan semaksimal mungkin untuk setiap tanggung jawab yang di pegang, mengingat pentingnya acara ini," kata Rina. Rapat koordinasi dilanjutkan dengan penyampaian kesiapan dari tiap-tiap seksi. (Rit)