Terima Dua Guru Baru, Kepala MTsN 6 Bantul Lakukan Koordinasi
Bantul (MTsN 6 Bantul) – Terhitung tanggal 1 Juli 2022 MTs Negeri 6 Bantul kedatangan dua guru mutasi dari MTs Negeri 3 Bantul dan MTs Negeri 1 Bantul. Kedua guru adalah pengampu mata pelajaran Bimbingan Konseling dan IPS. “Setelah menerima SK mutasi pada Senin (25/7) kami kedatangan dua guru Bimbingan Konseling dan IPS yang berasal dari MTs Negeri 1 Bantul dan MTs Negeri 3 Bantul. Oleh karena itu, hari ini digelar koordinasi dengan Kepala Tata Usaha dan para wakil Kepala Madrasah untuk membahas ketugasan guru tersebut,” ujar Mafrudah, Kepala MTs Negeri 6 Bantul, Rabu (27/7).
Pada koordinasi yang bertempat di ruang kepala madrasah itu, ada beberapa hal yang dibahas di antaranya penentuan wakil kepala urusan sarpras pengganti Harneti dan koordinator BK serta tim kreatif menggantikan Ritaningsih Sudjoko. Koordinasi berlangsung selama satu jam lamanya dengan dipandu oleh Basuki Rahmat wakil kepala urusan kehumasan.
Terkait dengan adanya mutasi, madrasah harus melepas dua guru Bimbingan Konseling dan IPS yang dimutasi ke MTs Negeri 1 Yogyakarta dan MTs Negeri 3 Bantul. Harneti pengampu IPS dan wakil kepala urusan kurikulum dan Ritaningsih Sudjoko pengampu BK harus merelakan dirinya dimutasi. “Sebenarnya saya berat untuk meninggalkan madrasah ini, mengingat ada banyak kenangan yang telah terukir. Meski demikian, saya harus mulai menerimanya untuk ditempatkan di manapun berada,” tutur Harneti, wakil kepala urusan sarpras dan guru pengampu IPS yang mendapat SK mutasi ke MTs Negeri 2 Bantul. (rin)