Kankemenag Bantul Gelar Rapat Koordinasi Standardisasi Naskah Dinas
Bantul (Kankemenag) – Guna pengoptimalan persuratan dan pengarsipan, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul (Kankemenag Bantul) melaksanakan Rapat Koordinasi Standardisasi Naskah Dinas di Aula PLHUT, Senin (4/9).
Rapat ini dilaksanakan dalam rangka penerapan SOP TTE di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Dalam rapat ini dihadiri oleh jajaran pimpinan dan admin pengelola TTE di masing-masing seksi/penyelenggara.