Tarian Jogja Menari Meriahkan Pembukaan Class Meeting MAN 1 Bantul
Bantul (MAN 1 Bantul) - Penilaian Akhir Semester (PAS) Semester Ganjil telah selesai dilaksanakan di MAN 1 Bantul. Maka untuk me-recharge semangat siswa setelah berkutat dengan soal-soal dan mengisi kekosongan siswa menjelang pembagian rapor, OSIM MAN 1 Bantul mengadakan kegiatan class meeting selama tiga hari yaitu hari Selasa-Kamis (13-14/12). Adapun cabang lomba yang dipertandingkan yaitu puisi berantai, tipografi, futsal putra, futsal putri, catur dan menyanyi.
Anisa Fatikha kelas XI IPS selaku ketua panitia dalam sambutannya juga menyampaikan, kegiatan ini digelar untuk merayakan akhir tahun, dengan harapan dapat menanamkam jiwa kreativitas,dan solidaritas antara siswa. Lomba yang diselenggarakan pun ada yang berkelompok dan individu. “Saya berharap acara ini berjalan dengan lancar tanpa adanya hambatan. Kalah menang bukan segalanya, oleh karena itu jaga kekompakkan dan jaga sportivitas. Mari kita meriahkan kegiatan class meeting 2022 ini dengan penuh rasa semangat,” jelas Fatika.
Kegiatan class meeting ini dibuka oleh Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Budi Hartono pada Selasa (13/12) di lapangan MAN 1 Bantul. “Semoga dengan adanya class meeting ini menjadi sarana menjalin tali silaturahim antarsiswa, menjaga kekompakan dan sebagai momentum keakraban antar warga MAN 1 Bantul,” tutur Budi dalam sambutannya.
Setelah resmi dibuka oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan, acara pembukaan dilanjutkan dengan penampilan tari dari kelompok tari MAN 1 Bantul. Tarian yang ditampilkan yaitu Tari Jogja Menari, dengan beranggotakan 5 orang yaitu Anggun Karunia Hasanah (11 MIPA 3), Nur Hidayah (XIII IPS 1), Ayu Pinasti (Xll IPA 2), Intan Wulandari (X IPS 2) dan Juana Eka Sari ( XI IPS 2). Melalui paduan gerakan yang energik dan gemulai, mereka berhasil menghibur para penonton.
Selesai penampilan tari, perlombaan babak penyisihan pun dimulai sesuai dengan tempat yang sudah ditentukan. Lomba futsal di lapangan MAN 1 Bantul, lomba catur di Lab. kimia dan lomba menyanyi di ruang media. Sedangkan untuk perlombaan puisi berantai dilaksanakan Rabu (14/12), dan lomba tipografi yang diberi batas waktu pengumpulan sampai rabu malam. (fzh)