Sukseskan SBSN Tepat Waktu Tepat Mutu, MTsN 4 Bantul Khidmatkan Peletakan Batu Pertama
Bantul (MTsN 4 Bantul) – MTsN 4 Bantul menjadi salah satu madrasah penerima anggaran SBSN di antara 7 madrasah yang lain. MTsN 4 Bantul juga telah melaksanakan sosialisasi pembangunan Gedung baru yang dihadiri beberapa pihak dari Kantor Wilayah Kementerian Agama DI Yogyakarta dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Rencana ini diketahui dan disepakati oleh hadirin, termasuk perwakilan warga sekitar.
Pada hari Selasa (5/7) MTsN 4 Bantul menggelar peletakan batu pertama berlokasi di hall madrasah. Acara ini turut dihadiri oleh perwakilan Kementerian Agama DI Yogyakarta, yakni Kepala Bidang Tata Usaha Kanwil DIY, H. Muntalib, S.Ag., MSI. Dalam paparannya, Muntalib menjelaskan peran serta SBSN dalam sasaran Pendidikan madrasah secara luas. “Madrasah yang memiliki potensi dan daya saing diperlukan peningkatan performa. Performa yang perlu dikembangkan ini meliputi 3 hal yaitu peningkatan wajah madrasah, Sumber Daya Manusia (SDM), dan pembelajaran secara digitalisasi layanan. Maka sangat diharapkan SBSN ini dapat digunakan tepat waktu dan tepat guna, supaya harapan yang sudah disebutkan tadi dapat terwujud,” tandas Muntalib.
Didukung pernyataan dari Siti Solichah, S.Pd. yang menjadi Kepala MTsN 4 Bantul tentang rencana penggunaan SBSN di MTsN 4 Bantul. “Akan ada 6 ruang kelas baru. Selain itu akan ada ruang IT untuk memudahkan ujian berbasis komputer. Akan tersedia fasilitas terkait agar peningkatan pembelajaran dapat terlaksana. Kita memerlukan doa dari hadirin atas rencana tersebut supaya berjalan dengan sukses, tepat waktu, dan tepat mutu,” tegas Siti Solichah dalam sambutan.
Acara berlangsung khidmat dengan menerbangkan harapan ‘SBSN pasti sukses’. Acara tersebut ditutup dan dilanjutkan dengan seremonial peletakan batu pertama yang dimulai oleh Kabid TU Kanwil DI Yogyakarta, Kepala Madrasah, dan beberapa pihak yang terlibat. (liz)