Lompat ke isi utama
x
MTsN 9 Bantul

Staf Waka Kurikulum MTsN 9 Bantul Sampaikan Visi Misi dan Program Unggulan dalam Matsama

Dikirim oleh Sugiyono pada 19 July 2024

Bantul (MTsN 9 Bantul)--Staf Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Armi Setyasih, memaparkan tentang visi, misi, program unggulan, dan fasilitas madrasah kepada peserta didik baru. Kegiatan tersebut berlangsung di Musala MTsN 9 Bantul pada Senin (15/07/2024).

Dalam kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama) MTsN 9 Bantul Tahun Ajaran 2024/2025 ini, Armi menjelaskan kepada peserta didik baru bahwa visi MTsN 9 Bantul tahun ini berubah. Menurut keterangan Armi, visi MTsN 9 Bantul adalah terwujudnya peserta didik yang berintegritas, religius, unggul, berwawasan global, dan ramah lingkungan. Visi tersebut disingkat menjadi BERLIAN. MTsN 9 Bantul berharap peserta didik bisa menjadi Generasi Berlian.

“Generasi Berlian, peserta didik yang bersinar dalam prestasi dan mencintai al-qur’an,” jelas Armi.

Armi juga menyampaikan tentang 9 Program Unggulan MTsN 9 Bantul yang selama ini telah berjalan dengan baik. Armi berharap peserta didik baru dapat mengikuti dan menyukseskan program-program tersebut.

“Selain itu, sejak 2021, MTsN 9 Bantul terus berproses menjadi Madrasah Antikorupsi,” terang Armi, “untuk itu, mari bersama-sama untuk menjunjung tinggi kejujuran dan mencegah korupsi di madrasah ini,” tegas Armi. (and)
[10.04, 19/7/2024] Pak Giek: