Lompat ke isi utama
x
MTsN 9 Bantul

Siswa MTsN 9 Bantul Ingatkan Perkara yang Merusak Pahala Puasa

Dikirim oleh Sugiyono pada 20 March 2024

Bantul (MTsN 9 Bantul)--Kultum Ramadan Masemba merupakan salah satu program dari Semarak Ramadan MTsN 9 Bantul. Kegiatan ini dilaksanakan setiap ba'da dzuhur yang diisi oleh perwakilan penceramah dari setiap kelas.

Allea Azzahra, siswa kelas VIII E MTsN 9 Bantul, tampil sebagai penceramah dalam acara Kultum Ramadan Masemba, pada Selasa (19/03/2024) bertempat di Musala Raudatul Muta'allimin. 

Dalam ceramahnya, ia mengingatkan tentang beberapa perkara yang dapat merusak pahala puasa. Ia mengutip hadis Nabi Muhammad saw.

"Ada 5 perkara yang membatalkan pahala orang yang berpuasa, yaitu (1) berdusta; (2) berghibah; (3) mengadu domba; (4) bersumpah palsu; (5) memandang dengan syahwat," paparnya.

Ia mengajak seluruh jamaah untuk meninggalkan perkara-perkara tersebut.

"Mari teman-teman semua, jamaah sekalian, kita hindari perkara yang dapat menghapus pahala puasa. Agar kita tidak menjadi orang merugi, hanya menahan rasa lapar dan haus, tanpa meraih pahala dan ridha Allah Swt.," ajaknya. (fdl)