Lompat ke isi utama
x
mtsn 6 bantul

Siswa MTsN 6 Bantul Ikuti Screening Kesehatan dari Puskesmas Pleret

Dikirim oleh liana pada 12 Mei 2022

Bantul (MTsN 6 Bantul) - Dalam rangka mendukung prestasi belajar di sekolah perlu didukung dengan kondisi fisik yang sehat. Agar diketahui kondisi fisik yang sehat membutuhkan kerjasama dari pihak yang kompeten menangani kesehatan. Realisasi dari hal tersebut MTsN 6 Bantul pada hari Selasa dan Rabu (10-11/05) mengadakan kegiatan Screening/penjaringan kesehatan bagi siswa kelas VII dan VIII. Sebanyak 192 siswa kelas VII dan 194 siswa kelas VIII mengikuti kegiatan ini.

Tenaga medis dari Puskesmas Pleret sejumlah 6 personil melaksanakan screening kesehatan meliputi antopometri, vital sign, gigi, mulut, mata, telinga dan kesehatan reproduksi. Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah menjelaskan tujuan kegiatan screening kesehatan di madrasahnya. "Dengan kegiatan Screening ini  diharapkan mampu menjaring  sedini mungkin kesehatan siswa yang terdeteksi memiliki  penyakit pada Antopometri , vital sign, gigi, telinga, mata dan reproduksi. Selanjutnya  mendapatkan rujukan (penanganan khusus )  ke Puskesmas ataupun Rumah Sakit," kata Mafrudah.

Koordinator UKS MTsN 6 Bantul, Sutarti bersama Waka Bidang Kesiswaan, Joko Setiawan turut mendampingi jalannya kegiatan screening. Keduanya bersyukur karena kegiatan dapat berjalan lancar hingga selesai. "Dari hasil screening, diperoleh hasil sementara kesehatan siswa banyak yang mengalami gangguan pada penglihatan, untuk itu kami perlu menindaklanjuti dengan rujukan ke bagian poli mata di Rumah Sakit agar mereka bisa mengikuti kegiatan belajar di sekolah dengan lancar," tandas Joko. (Rit)