Siswa Madamusba Sabet Juara Tingkat Provinsi, Kepala Madamusba: Ini Menjadi Kebanggaan Madrasah
Bantul (MAS Darul Mushlihin) - Siswa-siswi kelas 10 MA Darul Mushlihin Bantul (Madamusba) berhasil meraih prestasi pada lomba Mading tingkat provinsi yang diselenggarakan oleh PT Woolu Aksara Maya pada 13-28 Maret. Adapun siswa-siswi yang berhasil meraih juara lomba yaitu, Abdul Ghoffar Ismail, Aisyah Nahdlotunnisa, Astri Rahmawati, dan Yuyun Nur Arifah.
Mengetahui pengumuman juara tersebut, Kepala Madamusba, Andri Efriadi menyampaikan bahwa hal ini menjadi kebanggaan madrasah di masa yang akan datang. "Selamat kepada siswa Madamusba atas prestasinya pada lomba kali ini. Semoga terus menjadi kebanggaan madrasah di masa yang akan datang. Siswa berhasil meraih juara pada lomba mading yang diselenggarakan di tingkat DIY. Sungguh menjadi capaian prestasi yang harus disyukuri. Hasil ini adalah buah dari perjuangan para siswa dan guru pendamping yang telah membimbing dan mengarahkan dari awal sampai akhir," ujar Andri pada Sabtu pagi (30/3).
Lebih lanjut Andri juga berharap dengan adanya keberhasilan ini. "Semoga keberhasilan ini menjadi bekal berharga bagi para siswa untuk dapat menorehkan prestasi pada kompetisi berikutnya. Menjadi dorongan spirit yang akan terus dikembangkan dengan baik. Mari kita terus asah skill dan kreativitas dalam setiap kesempatan yang ada. Terus belajar dan pantang untuk merasa bangga dengan hasil yang telah diraih saat ini. Setelah ini, kita telah ditunggu oleh ratusan bahkan ribuan sang juara dari berbagai belahan daerah. Oleh karena itu, mari kita terus konsisten dalam berjuang untuk menjadi yang terbaik," harap Andri.
Sementara itu, Wakasis Madamusba, Jefri Aziz Setiawan menyampaikan tentang lomba yang diikuti oleh siswa. "Siswa Madamusba pada kompetisi ini berhasil meraih juara 3 pada lomba mading yg dilaksanakan pada tingkat SMA dan SMK se-DIY. Dalam pelaksanaannya, lomba mengangkat tema tentang konsep Islami karena bertepatan pada bulan suci Ramadan. Para peserta diberikan kesempatan untuk berkreasi membuat karya berupa gambar, ilustrasi, dan untaian kata motivasin yang mengandung nilai-nilai ibadah dan ajakan untuk meningkatkan keimananan. Begitu juga dengan semua unsur yang mengandung nilai kebaikan juga menjadi bagian pada konsep lomba ini. Semoga ke depannya siswa Madamusba menjadi role model untuk menjadi madrasah yang kreatif dan inovatif. (anh)