Siswa Kelas VIIF Antusias Mengikuti Pesantren Ramadan Bertema Kisah Teladan Al Fatih
Bantul- (MTs N 6 Bantul) – Siswa kelas VIIF dengan penuh semangat mengikuti kegiatan Pesantren Ramadan pada Rabu (19/03/2025). Materi jam terakhir pesantren yakni Kisah Para Nabi sebagai upaya menanamkan nilai-nilai keteladanan sejak dini. Para siswa tampak antusias menyimak kisah inspiratif dari Al Fatih (Sultan Mehmed), melalui video. Dari kisah ini dapat diambil kesimpulan bahwa buah dari kesabaran, keikhlasan, dan keimanan mampu mengalahkan segala rintangan.
Kepala MTsN 6 Bantul, Mafrudah, menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. "Pesantren Ramadan adalah momen yang tepat untuk membentuk karakter Islami siswa. Dengan mempelajari kisah para nabi, mereka dapat meneladani akhlak mulia dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya.
Dengan dukungan penuh dari madrasah, kegiatan Pesantren Ramadan ini diharapkan mampu menjadi sarana pembelajaran spiritual yang membekas dalam jiwa para siswa serta membentuk generasi muda yang berakhlak mulia.(frd/sps)