Lompat ke isi utama
x
MAN 2 Bantul

Siapkan Generasi Digital, Guru Keterampilan Rapatkan Barisan Susun Materi PRODISTIK

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 24 July 2025

Bantul (MAN 2 Bantul) — Dalam upaya meningkatkan kualitas pelaksanaan program pendidikan keterampilan, MAN 2 Bantul menggelar Rapat Koordinasi yang melibatkan Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum beserta staf, serta para guru pengampu mata pelajaran keterampilan dan Program Terapan bidang TIK (PRODISTIK).

Pertemuan ini dilaksanakan Senin (21/07/2025) bertempat di ruang guru. Fokus utama rapat adalah penyelarasan dan pemantapan rencana materi pembelajaran PRODISTIK untuk satu tahun ajaran ke depan.

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum menyampaikan pentingnya penyusunan materi yang kontekstual, aplikatif, dan selaras dengan perkembangan teknologi serta kebutuhan dunia kerja. “Kita ingin memastikan materi PRODISTIK mampu menumbuhkan kompetensi abad 21, seperti kemampuan digital, berpikir kritis, kreativitas serta pengaplikasiannya pada wirausaha,” ujarnya.

Rapat juga membahas distribusi pengampu mata pelajaran, kebutuhan perangkat ajar, sistem evaluasi, serta integrasi kegiatan praktik yang mendukung profil lulusan madrasah keterampilan. Para guru pengampu turut memberikan masukan berdasarkan pengalaman mengajar di tahun sebelumnya.

Hasil rapat ini akan dijadikan acuan dalam penyusunan RPP, jadwal praktik, serta perencanaan pelatihan lanjutan bagi siswa dan guru. Diharapkan, dengan koordinasi awal yang matang ini, pelaksanaan program keterampilan khususnya PRODISTIK dapat berjalan lebih terarah dan berkualitas. (IT)