Lompat ke isi utama
x
MAN 4 Bantul

Semarak Nuzulul Quran, MAN 4 Bantul Gelar Lomba Muhadharah Antarkelas

Dikirim oleh Dendy Pramana.P pada 10 April 2023

Bantul (MAN 4 Bantul) – Bulan Ramadhan merupakan waktu yang tepat meningkatkan kualitas ibadah. Pada bulan ramadhan ini juga diperingati Nuzulul Quran, yaitu peringatan turunnya Al-Quran kepada Nabi Muhammad SAW. Ekstrakulikuler Rohis Mawaridzul Hamas bersama Guru PAI menggelar lomba Muhadharah antarkelas pada Senin (10/04) bertempat di ruang kelas masing-masing.

Rangkaian kegiatan di awali dengan pembiasaan shalat dhuha berjamaah. Kemudian siswa diarahkan ke kelas masing-masing untuk mempersiapkan lomba. Susunan pelaksanaan lomba muhadhoroh yaitu pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Quran, Pembacaan Sari Tilawah, ambutan Wali Kelas, Pembacaan Puisi, Ceramah dan ditutup dengan do'a. Seluruh rangkaian kegiatan disiapkan dan dilakukan oleh setiap anggota kelas. Sebelumnya para siswa juga telah dijelaskan tentang juknis perlombaan dan ketentuan penilaian yang ada.

Waka Kesiswaan, Dwi Mulyono menyambut baik inovasi dari Rohis Mawaridzul Hamas, menurutnya kegiatan ini termasuk pembiasaan bagi para siswa untuk menyiapkan suatu acara dan implementasi dari rangkaian Pesantren Ramadhan Pelatihan Da'i-Da'iyah yang telah dilaksanakan minggu lalu.

Kepala MAN 4 Bantul menanggapi bahwa lomba Muhadharah sangat bermanfaat bagi masing-masing kelas untuk menampilkan bakat siswa dengan bersaing secara sehat. “Kegiatan lomba Muhadoroh ini ajang mencari siswa yang berbakat di bidang Dai, kemampuan membaca Al-Quran dan kemampuan dalam public speaking, karena para siswa terpacu untuk belajar lebih berani berbicara di depan umum, hingga menumbuhkan rasa percaya diri bagi seluruh anggota kelas,” ujar Mucharom.

Seluruh siswa mengikuti lomba secara antusias, dapat dilihat dengan mempersiapkan ruang kelas dengan bersih dan penuh dengan ornamen bertema nuzulul quran. Nantinya akan diambil 3 kelas terbaik yang mempersiapkan rangkaian kegiatan muhadharah dengan baik dan maksimal. (sof/ica)