Lompat ke isi utama
x
MI Al Anwar Nangsri Pundong

Sambut Peserta Didik Baru MI Al Anwar Nangsri  Gelar Pembukaan Matsama

Dikirim oleh Sugiyono pada 15 July 2024

Bantul (MI Al Anwar) - Di Senin pagi yang cerah untuk memulai pembelajaran di tahun pelajaran baru 2024/2025 seluruh warga Madrasah Ibtidaiyah Al Anwar Nangsri berkumpul di lapangan upacara untuk mengikut pembukaan Matsama.Senin,15/07

Matsama memiliki arti Masa Taaruf Siswa Madrasah yang merupakan kegiatan pengenalan lingkungan madrasah/sekolah pada awal tahun ajaran baru di tingkat MI, MTs, dan MA. Kegiatan Matsama sebelumnya lebih dikenal dengan MOS (Masa Orientasi Siswa) MOPD (Masa Orientasi Peserta Didik) MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah). Melihat cakupannya yang dilaksanakan di lingkungan madrasah, maka Matsama merupakan bagian dari salah satu program pendidikan pada Kementerian Agama.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Siti Fatimah selaku kepala Madrasah Ibtidaiyah Al Anwar Nangsri, sebelumnya para peserta Matsama diberikan pengarahan pentingnya Matsama di Madrasah. Kegiatan Matsama ini rencana akan dilaksanakan selama 5 hari berturut-turut dari hari senin sampai dengan hari Jum’at, yaitu tanggal 15-19 Juli 2024.

MI Al Anwar Nangsri

Kegiatan hari pertama apel seluruh warga madrasah, dilanjutkan perkenalan Bapak ibu guru dan Siswa baru , setelah itu seluruh warga madrasah mengikuti zoom MPLS sekaligus pembukaan oleh Bupati Bantul .Abdul Halim Muslih dalam sambutanya beliau menyampaikan pertama; bimbingan, pengajaran dari guru sangat penting, orang tua sayang pada siswa, merupakan harta paling berharga , Indnesia dimasa depan ditangan kalian (para pemuda)maju mundurnya bangsa tergantung para pemudanya, kedua; Sekolah yang kalian pilih merupakan rumah kedua yang akan menjadi tonggak sejarah selama kurang lebih 6 tahun bagi Sekolah Dasar akan mengukir prestasi dan kenangan. ketiga; hindari perbuatan yang tidak berguna yang membahayakan diri seperti; merokok, tawuran, narkoba, minum minuman keras dan sejenisnya keempat; mendo’akan seluruh peserta didik agar semua sukses dunia akhirat pendidikan di kabupaten Bantul semakin maju dan meningkat ,ungkap Abdul Halim Muslih  

Sugeng Siswono selaku ketua Matsama di Bantu Nurjanah dan bapak ibu Guru yang lain MI Al Anwar pada day pertama mengajak para siswa untuk membuat Nama identitas siswa dengan media kertas asturo dan tali dengan tujuan agar siswa mengenal antara satu dengan yang lain, kegiatan pertama masuk madrasah untuk pengkondisian agar siswa baru merasa senang, nyaman dan bahagia. Oleh karena itu madrasah harus membuat pengalaman pertama yang sangat berkesan secara positif kepada siswa baru ,”pungkasnya (Fatim)