Pustakawan MAN 4 Bantul Ikuti Pelatihan Penguatan Kompetensi Kelembagaan di UGM
Bantul (MAN 4 Bantul) - Dalam upaya meningkatkan layanan serta pengembangan sarana prasarana, perpustakaan sebagai lembaga edukatif terus berupaya mengembangkan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) yang dimilikinya. Salah satu langkah yang diambil adalah dengan melakukan studi tiru untuk menambah wawasan dan referensi dalam rangka meningkatkan profesionalitas pustakawan.
Selasa (12/11), pustakawan MAN 4 Bantul, Murniati berpartisipasi dalam kegiatan “Studi Penguatan Kapasitas Kelembagaan dan Kompetensi Pustakawan” yang diselenggarakan oleh Kankemenag Bantul di Ruang Sidang Arsip, Gedung L7 lantai 2, Perpustakaan dan Arsip UGM, Bulaksumur, Sleman, Yogyakarta. Kegiatan ini dihadiri oleh Kasubag TU Kankemenag Bantul Aminudin, dan Isman, Analis SDM Aparatur Ahli Pertama serta sembilan pustakawan PPPK Kankemenag Bantul.
Kepala Perpustakaan dan Arsip UGM, Arif Surachman menyambut hangat para peserta, ia mengapresiasi kegiatan ini sebagai langkah penting dalam meningkatkan profesionalitas pustakawan madrasah. "Pertemuan seperti ini sangat penting guna meningkatkan profesionalitas pustakawan, mengingat semakin memprihatinkannya kemampuan berliterasi siswa dan masyarakat pada umumnya. Diharapkan melalui studi tiru ini dapat memberikan terobosan baru dalam layanan perpustakaan,” ujar Arif.
Turut hadir pula dalam kegiatan ini Sarwono, pustakawan Academic Resource di Perpustakaan UGM. Dalam sambutannya, Sarwono menyampaikan harapan agar pertemuan ini dapat menjadi embrio bagi organisasi perpustakaan di bawah naungan Kankemenag Bantul. “Saat ini, banyak organisasi pustakawan berada di bawah Kementerian Pendidikan. Semoga pertemuan ini dapat menjadi langkah awal bagi organisasi pustakawan yang dinaungi Kementerian Agama,” ungkapnya.
Sebagai bagian dari kegiatan studi tiru, para peserta juga diberi kesempatan untuk melihat berbagai layanan dan fasilitas yang ada di Perpustakaan dan Arsip UGM, dengan harapan pengalaman ini dapat memberikan inspirasi dalam meningkatkan mutu pelayanan perpustakaan di daerah masing-masing. (lel/ica)