Lompat ke isi utama
x
mi ngliseng

Peringati Hari Pramuka 2024, MI Maarif Ngliseng Gelar Persari

Dikirim oleh liana pada 14 August 2024

Bantul (MI Ma’arif Ngliseng) – Hari Pramuka diperingati setiap tanggal 14 Agustus. Sebagai salah satu institusi pendidikan, MI Ma’arif Ngliseng menggelar peringatan hari pramuka ke-63 tersebut. Bentuk kegiatan yang menjadi pilihan madrasah adalah dengan menggelar kegiatan kemah yang dibalut dengan nama Persari (Perkemahan Satu Hari).

Mengusung tema besar peringatan hari pramuka 2024, Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI, madrasah berupaya untuk mempersiapkan generasi muda berjiwa pancasila. Persari yang dilaksanakan di bumi perkemahan Alas Literasi Dlingo itu diikuti oleh siswa madrasah kelas 4, 5, dan 6. Menu kegiatan yang disuguhkan antara lain, outbond, mencari jejak, lomba masak, renungan malam, api unggun, dan pentas seni. Semuanya dikemas apik oleh kakak-kakak pembina sehingga siswa nampak antusias dalam mengikuti semua kegiatan.

Kepala madrasah, Ika Fitriyati, mengapresiasi kerja kakak-kakak pembina pramuka yang berhasil membuat siswa senang mengikuti kegiatan. Dalam penutupan persari 2024, ia mengungkapkan bahwa kegiatan ini telah memberikan pendidikan life skill, soft skill, hard skill, serta dilengkapi dengan kecerdasan SESOSIF yaitu kecerdasan spiritual, emosional, sosial, intelektual, dan fisik yang menjadi postur ideal seorang pramuka sebagai generasi pembawa perubahan. Nilai karakter yang diperoleh siswa insyaallah akan sangat berguna bagi kehidupannya, pungkasnya. (IF)