Lompat ke isi utama
x
MIN 2 Bantul

Penyerahan Piagam Penghargaan Siswa Berprestasi MIN 2 Bantul

Dikirim oleh liana pada 17 July 2023

Bantul (MIN 2 Bantul) - Beberapa waktu lalu siswa Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Bantul telah mengikuti lomba Kompetisi Sains Madrasah (KSM) meliputi 2 bidang perlombaan. Bidang Matematika dan IPA terintegrasi. Senin Pagi 17 Juli 2023 setelah pelaksanaan Upacara Bendera, Kepala MIN 2 Bantul Siti Fatimah, menyerahkan langsung piagam penghargaan kepada siswa kelas 5 yang telah berhasil meraih juara KSM maupun kepada yang belum juara disaksikan oleh seluruh siswa MIN 2 Bantul beserta Bapak / Ibu Guru dan tenaga pendidik.

Adapun prestasi yang diperoleh yaitu diraih oleh Annisa Nurul Janah', sebagai juara 2 KSM tingkat kabupaten mendapatkan piagam penghargaan yang didownload dari data PDUM. Sementara 3 siswa yang lain belum bisa lolos dalam kompetisi tersebut. Semoga prestasi tersebut bisa menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk menjadi lebih baik kedepannya. Setelah upacara selesai, dilaksanakan seremonial penyerahan piagam penghargaan 8 Pemenang Lomba dan peserta KSM 2023.

Siti Fatimah berharap anak-anak memiliki semangat yang tinggi dalam mengembangkan kemampuan diri dan aktif mengikuti ajang perlombaan sesuai dengan kemahirannya sebagai ajang untuk menyalurkan kemampuan anak. "Semoga anak-anak kita yang hari ini telah menerima piagam penghargaan dan menjadi siswa yang berprestasi dapat menjadi motivasi untuk anak-anak yang lain dalam menorehkan prestasi di bidang perlombaan lainnya. Fatimah mengajak kepada seluruh guru dan siswa untuk selalu berdoa agar Nantinya Annisa bisa sukses di tingkat Provinsi", Tutur Fatimah.(Fat).