Panitia PPDB MTsN 9 Bantul Lakukan Verifikasi Tahfidz dan Kepribadian Calon Siswa Jalur JPTT
Bantul (MTsN 9 Bantul)–Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MTsN 9 Bantul melaksanakan proses verifikasi tahfidz Al-Qur'an dan kepribadian bagi calon siswa yang mendaftar melalui Jalur Prestasi Tahfidz Terpadu (JPTT) Kanwil Kementerian Agama Yogyakarta. Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, pada Kamis—Jumat (13—14/03/2025), di Ruang Kelas Baru Gedung SBSN MTsN 9 Bantul.
Verifikasi tahfidz dan kepribadian ini merupakan tahap penting dalam seleksi calon siswa yang mendaftar melalui jalur JPTT. Calon siswa diwajibkan menunjukkan kemampuan menghafal al-qur'an serta menjalani wawancara untuk menilai kepribadian dan kesiapan mereka dalam mengikuti proses pembelajaran di MTsN 9 Bantul.
Kepala MTsN 9 Bantul, Siti Solichah, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa calon siswa yang diterima melalui jalur JPTT benar-benar memenuhi kriteria yang telah ditetapkan.
"Kami ingin memastikan bahwa siswa yang masuk melalui jalur ini tidak hanya memiliki kemampuan menghafal al-qur'an, tetapi juga memiliki kepribadian yang baik dan siap mengikuti pendidikan di madrasah," ungkap Siti.
Proses verifikasi dilakukan oleh tim yang terdiri dari guru-guru MTsN 9 Bantul yang kompeten di bidang tahfidz dan psikologi. Setiap calon siswa diberikan kesempatan untuk membacakan hafalan al-qur'an sesuai dengan juz yang telah ditentukan, kemudian dilanjutkan dengan sesi wawancara untuk menilai sikap, motivasi, dan kesiapan belajar.
Dengan adanya kegiatan verifikasi ini, MTsN 9 Bantul berharap dapat menerima siswa-siswa yang tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga memiliki akhlak mulia dan komitmen yang tinggi dalam menjaga hafalan al-qur'an. Hasil verifikasi ini akan menjadi salah satu pertimbangan utama dalam penentuan kelulusan calon siswa melalui jalur JPTT.
Panitia PPDB MTsN 9 Bantul akan mengumumkan hasil seleksi pada tanggal 15 Maret mendatang, dan calon siswa yang lolos akan mengikuti tahapan selanjutnya dalam proses PPDB tahun ajaran 2025/2026. (asw)